
London akan segera menjadi saksi sejarah baru bagi perfilman India. Patung perunggu Shah Rukh Khan dan Kajol, dua ikon Bollywood, akan dipasang di Leicester Square musim semi ini untuk merayakan 30 tahun film legendaris Dilwale Dulhania Le Jayenge (DDLJ).
Film produksi Yash Raj Films tahun 1995 itu akan menjadi film India pertama yang diabadikan di jalur film “Scenes in the Square”, sebuah penghargaan bergengsi di jantung kota London.
Mengutip Variety, patung itu akan menampilkan Shah Rukh Khan dan Kajol dalam pose ikonik mereka dari film, dan ditempatkan di teras timur Odeon Cinema, lokasi yang juga tampil dalam salah satu adegan penting DDLJ, ketika dua tokoh utama bertemu untuk pertama kalinya.
*Shah Rukh Khan dan Kajol adalah ikon sinema internasional. Patung itu adalah penghormatan atas popularitas global Bollywood dan keberagaman budaya London,” ujar Mark Williams Wakil CEO Heart of London Business Alliance, Rabu (9/4/2025).
“Kami bangga menjadi film India pertama yang diwakili di ‘Scenes in the Square’. Ini juga menjadi bagian dari perayaan 30 tahun DDLJ, film yang telah menyebarkan cinta dan kebahagiaan di seluruh dunia, termasuk di Inggris,” kata Akshaye Widhani CEO Yash Raj Films.
Sebagai bagian dari perayaan itu, adaptasi musikal bertajuk Come Fall In Love; The DDLJ Musical akan dipentaskan perdana di Manchester Opera House pada 29 Mei 2025. (ham/rid)