
Banyak orang yang mencoba menurunkan berat badan sering kali menghadapi tahap yang membuat frustrasi ketika angka pada timbangan tetap tidak berubah meskipun telah menjaga defisit kalori dan mengikuti rutinitas olahraga yang disiplin.
Seorang ahli gizi kini mengungkap faktor yang kurang dikenal, yang mungkin menghambat kemajuan menuju tujuan penurunan berat badan.
Menurut Abram Anderson, seorang pelatih kesehatan hormonal dan ahli gizi yang mengkhususkan diri dalam kesehatan wanita dari Greater Milwaukee, Wisconsin, menyebut bahwa sembelit atau konstipasi bisa menjadi penyebab tersembunyi yang menghambat proses penurunan berat badan.
“Jika Anda seorang wanita yang mengalami sembelit, Anda tidak akan bisa menurunkan berat badan meski mengalami defisit kalori, karena sembelit tersebut memicu peradangan,” jelas Anderson dalam sebuah video yang diunggah di Instagram.
Tak hanya mengungkap penyebabnya, Anderson juga memberikan sejumlah solusi praktis yang mudah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk mengatasi sembelit dan membantu mengembalikan progres diet yang sempat terhenti.
Dilansir Medical Daily, pada Rabu (16/4/2025), berikut solusi yang dapat membantu sembelit dan proses diet:
1. Konsumsi Buah Utuh
Anderson menyarankan untuk lebih banyak mengonsumsi buah-buahan utuh seperti apel, anggur, dan beri. Buah-buahan ini mengandung serat tinggi dan bersifat prebiotik, yang membantu menyehatkan bakteri baik dalam usus.
“Buah-buahan ini punya manfaat prebiotik, dan jika dikombinasikan dengan cukup air, bisa membantu melancarkan buang air besar,” katanya.
Serat prebiotik berperan penting dalam menjaga keseimbangan mikrobioma usus, mendukung pencernaan, dan memperlancar pergerakan usus.
2. Minum Jus Prune Hangat
Tips lainnya adalah minum jus prune (buah plum kering) hangat. Bagi yang sedang bepergian, Anderson menyarankan membawa jus prune 100 persen murni, dipanaskan sedikit, lalu diminum satu cangkir. Jika belum buang air dalam satu jam, proses ini bisa diulangi.
“Ini salah satu cara paling ampuh untuk melancarkan BAB,” ujar Anderson.
Jus prune dikenal sebagai laksatif alami karena mengandung sorbitol, sejenis alkohol gula yang membantu menarik air ke dalam usus dan melunakkan feses.
3. Makan Kimchi
Terakhir, Anderson menyarankan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung prebiotik dan probiotik seperti kimchi, makanan fermentasi khas Korea.
“Cara terbaik bagi wanita untuk punya BAB yang lancar, mengurangi peradangan, dan membakar lemak tubuh lebih mudah adalah dengan makan setidaknya dua sendok makan makanan yang mengandung prebiotik dan probiotik setiap hari. Favorit saya adalah kimchi,” ungkapnya.
Kimchi kaya akan probiotik, serat, dan antioksidan yang tidak hanya memperbaiki pencernaan tetapi juga mendukung kesehatan metabolisme dan sistem kekebalan tubuh. (dra/ham/rid)