Sabtu, 18 Januari 2025

Lagu Baru Stray Kids Jadi Soundtrack Film Deadpool & Wolverine

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Hugh Jackman sebagai Wolverine bersama Ryan Reynolds sebagai Deadpool. FOTO:BAV Media/People

Lagu baru milik Stray Kids grup idola asal Korea Selatan, dijadikan sebagai sebagai salah satu original soundtrack film “Deadpool & Wolverine”.

Daftar daftar sountrack film “Deadpool & Wolverine” yang disampaikan oleh Marvel Studios, mencakup lagu baru Stray Kids yang berjudul “Slash”, dilansir dari Antara pada Kamis (18/7/2024).

Selain itu, ada lagu “Bye Bye Bye” dari *NSYNC, “Angel of the Morning” dari Merrilee Rush & the Turnabouts, “Glamorous” dari Fergie, “Iris” dari The Goo Goo Dolls, “I’m With You” dari Avril Lavigne, “Good Riddance” dari Green Day, hingga “You’re All I Need to Get By” dari Aretha Franklin dalam daftar sountrack film itu.

Dua anggota Stray Kids, yakni Bangchan dan Felix telah bertemu langsung dengan Ryan Reynolds dan Hugh Jackman dalam acara konferensi pers film “Deadpool & Wolverine” di Korea Selatan.

Pertemuan anggota Stray Kids dengan Ryan Reynolds ditunggu-tunggu oleh penggemar setelah interaksi daring mereka, yang bermula ketika pertunjukan Stray Kids dalam “Kingdom: Legendary War” yang terinspirasi film “Deadpool” menarik perhatian sang aktor pada 2021.

Film “Deadpool & Wolverine” dijadwalkan tayang di bioskop mulai 26 Juli 2024 mendatang. Sedangkan soundtrack film itu akan rilis pada 24 Juli 2024. (ant/saf/faz)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs