Activision mengumumkan game baru dari waralaba populernya, “Call of Duty”, bertajuk “Call of Duty: Modern Warfare III”. Game ini akan diluncurkan pada 10 November mendatang.
Tanggal peluncuran “Call of Duty: Modern Warfare III” diumumkan dalam sebuah video teaser berdurasi 42 detik yang tayang perdana pada Senin (7/8/2023) kemarin.
Dilansir dari Antara pada Selasa (8/8/2023) pagi, selain tanggal peluncuran, Activision belum memberikan informasi lebih detail mengenai “Call of Duty: Modern Warfare III”, termasuk konsol yang mendukung game terbaru Activision itu.
Namun, diprediksi “Call of Duty: Modern Warfare III” akan hadir di PlayStation, Xbox, dan PC.
Menurut laporan Gamespot pada Senin kemarin), Sledgehammer Games dipercaya sebagai pengembang “Call of Duty: Modern Warfare III” dengan bantuan dari sejumlah studio pengembang pendukung lain dari Activision.
“Call of Duty: Modern Warfare III” merupakan game dengan genre first person shooter yang menjadi kelanjutan dari “Call of Duty: Modern Warfare II”.
“Call of Duty: Modern Warfare II” yang dirilis pada 2022 lalu itu tercatat berhasil meraih pendapatan sebesar 1 miliar dolar AS (Rp15 triliun) dalam waktu sepuluh hari setelah peluncurannya.
Angka penjualan tersebut merupakan yang tertinggi dibandingkan game “Call of Duty” lainnya. (ant/saf/ham)