Sabtu, 23 November 2024

Will Smith Minta Maaf Kepada Chris Rock

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Will Smith memukul Chris Rock di panggung Oscar 2022, (27/3/2022). Foto: Reuters

Will Smith meminta maaf atas tamparannya kepada Chris Rock di atas panggung Oscar 2022.

Permintaan maaf itu disampaikan aktor film Bad Boy melalui unggahan di akun Instagramnya, Selasa (29/3/2022).

Will Smith menuliskan apa yang dia lakukan pada Chris Rock di Academy Award tidak dapat diterima dan tidak dapat ditoleransi.

Dia mengaku dijadikan bahan gurauan adalah bagian dari pekerjaannya, namun gurauan tentang kondisi kesehatan Jada Smith adalah hal yang terlalu berat untuk ditanggung Will sehingga dia meresponnya dengan emosi.

Violence in all of its forms is poisonous and destructive. My behavior at last night’s Academy Awards was unacceptable and inexcusable. Jokes at my expense are a part of the job, but a joke about Jada’s medical condition was too much for me to bear and I reacted emotionally.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Will Smith (@willsmith)

Dia mengaku tindakannya itu salah dan berlebihan.

I would like to publicly apologize to you, Chris. I was out of line and I was wrong. I am embarrassed and my actions were not indicative of the man I want to be. There is no place for violence in a world of love and kindness.  

Seperti diketahui sebelum naik panggung untuk menerima penghargaan, Will Smith tanpa disangka-sangka naik panggung untuk menonjok wajah Chris Rock yang sebelumnya berkelakar tentang penampilan istrinya Jada Pinkett Smith.

Sebelumnya pada Desember lalu, Jada Pinkett Smith mengatakan kepada Billboard bahwa dia sedang bergulat melawan alopecia yang bisa menyebabkan rambut rontok dan kebotakan.

Interaksinya dengan Rock awalnya disangka penonton sebagai adegan yang sudah direncanakan, tapi suasana berubah serius ketika Smith melontarkan kalimat yang mungkin akan terus diingat dalam sejarah Oscar.

“Jangan sebut nama istriku dari mulutmu,” ucap Smith.

Setelah mendapatkan pukulan dari Smith, Rock tampak terdiam di atas panggung dan mencoba mengklarifikasi ucapannya.

“Oh wow! Wow! Will Smith baru menonjokku. Bung, Itu cuma gurauan G.I. Jane. Ini jadi malam terhebat di sejarah televisi, ” ujar Rock.(dfn)

 

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
28o
Kurs