Minggu, 19 Januari 2025

“On The Ground” Rose Blackpink Diputar 200 Juta Kali dalam Empat Bulan

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Rose, anggota grup idola Blackpink. Foto: YouTube

Rose Blackpink musisi asal Korea kembali menorehkan prestasi lewat karir solonya berjudul “On The Ground”. Video musik miliknya ternyata telah ditonton lebih dari 200 juta kali oleh masyarakat secara global dalam kurun waktu sekitar empat bulan.

Melansir Antara, Selasa (13/7/2021), tak butuh waktu lebih dari setahun bagi Rose untuk mendapatkan jumlah penonton yang begitu banyaknya.

Sejak dirilis pada 12 Maret 2021, video musik “On The Ground” berhasil meraih penonton lebih dari 200 juta. Artinya tidak butuh satu tahun bagi Rose, terhitung hanya empat bulan 13 jam sejak perilisannya.

Sebelumnya, di Maret 2021, tidak sampai satu bulan sejak dirilis, video musik ini telah ditonton sebanyak 100 juta kali.

Hal itu bahkan membawa Rose mengalahkan rekor solo yang sebelumnya dipegang rekannya sesama anggota Blacpink yaitu Jennie.

“On The Ground” juga menjadi rekor terbaru untuk penonton paling banyak dalam waktu 24 jam di masa debut bagi seorang solois K-pop.

Musik video kedua Rose yang berjudul “Gone” pun mendulang prestasi yang cukup menggembirakan, saat ini tentunya MV “Gone” telah melebihi jumlah 100 juta penonton.(ant/frh/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs