Sabtu, 18 Januari 2025

Hari Armada ke-76, “Navy Day” Meriahkan Tunjungan Romansa

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Salah satu pameran alutsista yang ada di jalan Tunjungan Surabaya, Minggu (5/12/2021). Foto: Yostefan

Dalam memperingati Hari Armada ke-76, Koarmada II menggelar perayaan dan pertunjukan bertajuk ‘Navy Day’ di Jalan Tunjungan, terbuka untuk masyarakat umum pada Minggu (5/12/2021).

“Satria Pengawal Samudera Untuk Indonesia Tumbuh Indonesia Maju, adalah tema peringatan Hari Armada ke 76 kami di tahun ini,” kata Mayor Erich Mahardika Perwira Public Affair TNI AL Indonesia saat dihubungi Radio Suara Surabaya.

Mayor Erich menjelaskan, kegiatan Navy Day hari ini akan dimulai pukul 15.00 WIB sampai pukul 20.00 WIB di sepanjang Jalan Tunjungan Surabaya.

“Dalam rangkaian Navy Day nanti akan ada penampilan drum band dari akademi taruna dari Siola sampai finis di Grahadi. Lalu ada Kirab Kota yang dimeriahkan prajurit TNI AL,” ujar Erich.

Tidak hanya itu, Di panggung utama nanti akan ada perform band dari TNI sendiri dan juga akan dimeriahkan pagelaran fashion show.

Selain pertunjukan, Mayor Erich juga menyebut akan ada pameran Alat Utama Sistem Senjata Tentara Nasional Indonesi (Alutsista) di sepanjang Jalan Tunjungan sampai ke Grahadi.

Erich turut mengajak warga Surabaya memeriahkan peringatan Hari Armada ke-76 dengan menghabiskan akhir pekan di Jalan Tunjungan sembari menikmati berbagai penampilan dari para prajurit.

Tidak hanya berbagai pertunjukan, kata Erich, sepanjang Jalan Tunjungan juga diwarnai berbagai stand bazar serta stand UMKM.

“Bagi warga Surabaya yang mau datang menyaksikan Navy Day langsung saja datang pukul tiga sore di jalan Tunjungan,” imbuhnya.

Tentunya serangkaian peringatan Hari Armada ke-76 ini tetap diwajibkan menerapkan standar prokes dan pemeriksaan dari petugas yang berjaga.

“Acara ini tetap menerapkan prokes, ketika datang ke pintu masuk akan di cek kelengkapan prokes oleh petugas dan syarat masuk menggunakan aplikasi deteksi PeduliLindungi,” kata dia.

Dia juga meminta maaf kepada masyarakat Surabaya terkait penutupan sementara jalan Siola hingga Grahadi. Dia minta masyarakat mengantisipasi atau mengindari kepadatan.

“Serta bagi pengunjung bisa parkir di sekitar lokasi acara dan berjalan kaki untuk masuk ke Jalan Tunjungan,” imbuhnya.

Peringatan di Jalan Tunjungan ini juga dihadiri oleh Armada Satu, Armada Dua, Armada tiga dan seluruh elemen angkatan laut akan turut memeriahkan.

Dalam peringatan Hari Armada ke 76 ini, Mayor Erich mengutarakan misi dan harapan ke depan adalah mengimplementasikan tema peringatan di tahun ini.

“Harapannya jelas sesuai tema kita tahun ini, Untuk Indonesia Tumbuh Indonesia Maju,” pungkasnya.(wld/den)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs