Sabtu, 23 November 2024

Wind Tawarkan Kenikmatan Pop Easy Listening

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
flyer

Musik menjadi semakin beragam karena pendengar semakin tertarik untuk mengeksplorasi genre yang berbeda, mulai dari pop mainstream hingga indie. Saat ini semakin penting bagi musisi untuk membangun eksistensi yang kuat di platform digital, salah satunya adalah aplikasi streaming musik.

Resso sebagai aplikasi streaming musik sosial pertama di dunia, selangkah lebih maju mendukung dan memberdayakan musisi lokal dengan berbagai program yang menarik.

Setelah merilis eksklusif single baru Danilla awal bulan ini, Resso kembali berkolaborasi dengan musisi Indonesia. Kali ini Ify Alyssa merilis single barunya berjudul Wind secara eksklusif di Resso.

Christo Putra, Head of Music and Content Resso Indonesia menyatakan, genre-genre baru lahir setiap hari tetapi pop selalu digemari oleh banyak orang karena sifatnya yang easy listening. Genre itu sendiri telah berkembang dari tahun ke tahun dan dipengaruhi oleh genre lain, membuat Pop lebih menyenangkan dan tidak membosankan.

“Melalui perpustakaan musik Resso yang luas, pengguna dapat menjelajahinya lebih banyak dan menemukan lagu pop baru dengan berbagai nuansa berbeda setiap hari, termasuk single terbaru dari Ify Alyssa. Kolaborasi ini adalah salah satu cara kami untuk tetap setia pada komitmen kami dalam memberdayakan dan mendukung musisi lokal,” terang Christo Putra, Sabtu (3/10/2020).

Ify Alyssa memulai karirnya setelah mengikuti Idola Cilik season 1 (2008) ketika menduduki kelas 5 sekolah dasar. Saat ini, sudah beberapa tahun sejak penyanyi Ify Alyssa kembali ke industri musik sebagai artis solo yang mengusung genre musik jazz pop.

Sebelum bersolo karir, Ify Alyssa merupakan salah satu anggota girl band Blink yang juga beranggotakan Febby Rastanty, Agatha Pricilla dan Sivia Azizah. Single barunya Wind menjadi awal perjalanannya menuju albumnya yang akan dirilis pada Oktober 2020 ini.

Ify juga menyampaikan kegembiraannya atas kolaborasinya dengan Resso, meski terbilang baru, Resso sudah mendapatkan respon dan dukungan positif dari industri musik di Indonesia.

“Aku mengenal platform ini melalui rekan-rekan aku di industri musik. Melalui rilis eksklusif single baru aku di Resso, saya berharap musik aku dapat menjangkau pendengar yang lebih luas. Penggemar aku juga dapat mencoba dan mengenal Resso dan menikmati single baru tersebut,” kata Ify.

Wind adalah lagu pop jazz dengan aransemen unik yang akan memberikan nuansa yang menenangkan bagi pendengarnya. “Lagu itu membawa pesan tentang seseorang yang akan mengikuti seseorang yang mereka cintai seperti angin. Aku sangat menyukai aransemennya dan aku berharap penggemarku akan merasakan hal yang sama,” aku Ify.

Rilis baru ini tidak hanya akan dirilis di Resso tetapi juga di TikTok di mana musik adalah bagian besar dari platform tersebut. Program eksklusif ini akan menjadi upaya berkelanjutan dari Resso untuk lebih memberdayakan musisi lokal dan membantu mereka lebih terhubung dengan penggemar.(tok/bid)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs