Minggu, 19 Januari 2025

Kucumbu Tubuh Indahku Akan Tayang Lagi di Bioskop

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Ifa Isfansyah Produser film Kucumbu Tubuh Indahku (mengangkat Piala Citra) menyampaikan sambutan seusai menerima piala Film Cerita Panjang Terbaik pada Malam Penganugerahan Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2019 di Jakarta, Minggu (8/12/2019). Foto: Antara

“Kucumbu Tubuh Indahku”, film arahan Garin Nugroho yang mendapatkan Piala Citra untuk kategori Film Cerita Panjang Terbaik di Festival Film Indonesia 2019, akan ditayangkan lagi di bioskop.

CGV Indonesia dalam akun Instagram mengumumkan “Kucumbu Tubuh Indahku” akan tayang di CGV Kreasi Movie Corner pada 15 dan 17 Desember di CGV FX Sudirman, Jakarta.

Selain itu, film juga akan diputar di CGV Grand Indonesia, pada 12 Desember, pukul 19.15 WIB.

“Kucumbu Tubuh Indahku” memborong delapan penghargaan dalam Festival Film Indonesia 2019, yakni Pemeran Pendukung Pria Terbaik, Penata Busana Terbaik, Penata Artistik Terbaik, Penyunting Gambar Terbaik, Penata Musik Terbaik, Pemeran Utama Pria Terbaik, Sutradara Terbaik dan Film Cerita Panjang Terbaik.

Film yang jadi wakil Indonesia di ajang Academy Awards ke-92 untuk kategori International Feature Film ini bercerita tentang seorang penari Lengger di sebuah desa kecil di Jawa bernama Juno, yang selalu hidup berpindah-pindah dan mendapat perhatian serta kasih sayang dari orang sekelilingnya.

Semua pengalaman yang dilaluinya membuat Juno memiliki sebuah perjalanan hidup yang membawanya pada pemahaman akan keindahan hidup, demikian dilansir Antara.

Film yang diproduksi oleh Fourcolours Films ini sudah mendapat banyak penghargaan dari festival film internasional dan tayang pada 18 April silam di bioskop Tanah Air.

Film yang sudah diputar di 31 festival film ini dimainkan Muhammad Khan sebagai Juno, Raditya Evandra (Juno Kecil), Sujiwo Tejo (guru Lengger), Teuku Rifnu Wikana (Bupati), Randy Pangalila (petinju), Whani Dharmawan (warok), Endah Laras (bibi Juno) dan Windarti (guru tari). Selain itu, musisi Mondo Gascaro juga mengisi lagu tema dan musik komposer untuk film ini.(ant/ang/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
31o
Kurs