Senin, 20 Januari 2025

Resep Nasi Briyani Kambing a la Nicky Tirta

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Ilustrasi.

Nicky Tirta, koki selebritas, berbagi resep nasi Briyani kambing untuk inspirasi sajian buka puasa atau Idul Fitri yang tinggal hitungan hari.

Berikut resepnya seperti dilansir Antara:

Bahan yang dibutuhkan:
– Daging kambing yang bersih dan sudah dipotong dadu sebanyak 200 gr
– Kenari 30 gr
– Kurma dipotong kecil 65 gr
– Irisan cabe rawit merah, sesuai selera
– Yoghurt 400 ml
– Susu segar 450 ml
– 1 sendok teh air jeruk nipis
– Sedikit minyak untuk menumis
– Beras yang sudah direndam dan dicuci bersih 500 gr

Bumbu yang dihaluskan
– Jinten 1/2 sendok teh
– Bawang merah 6 butir
– Jahe bubuk 1 sendok teh
– Cengkeh 1/2 sendok teh
– Bawang putih 3 siung
– Garam sesuai selera

Cara memasak:
– Panaskan sedikit minyak di atas wajan lalu masukkan semua bumbu yang dihaluskan ke dalamnya
– Aduk-aduk hingga harum
– Masukkan beras yang sudah direndam ke dalam bumbu tumis
– Setelah cukup harum, masukan daging kambing yang sudah dipotong-potong
– Aduk hingga merata, tuang susu serta tambahkan potongan kurma dan kenari
– Aduk secara merata hingga nasi liwet benar-benar matang
– Tambahkan cabe hijau dan air jeruk nipis sambil diaduk, dan tutup di bagaian atasnya
– Angkat Nasi Briyani yang sudah matang lalu sajikan.(ant/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Senin, 20 Januari 2025
25o
Kurs