Sabtu, 23 November 2024

Gerindra Akan Umumkan Cawapresnya Setelah Pileg

Laporan oleh Iping Supingah
Bagikan

Prabowo Subianto Ketua Dewan Pembina DPP Partai Gerindra mengaku baru akan mengumumkan calon wakil presidennya setelah Pemilu Legislatif (Pileg). Ini disampaikan Prabowo usai menjadi juru kampanye di lapangan Wuluhan, Jember, Selasa (18/3/2014) siang.

Wulan Kusuma reporter Radio Mutiara FM Jember dalam Jaring Radio Suara Surabaya melaporkan, Prabowo mengaku saat ini dirinya masih mencari sosok wakil presiden yang akan mendampinginya pada pemilu presiden mendatang. Memang kata dia, ada sejumlah nama yang muncul salah satunya Abraham Samad Ketua Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK).

Abraham kata Prabowo memang salah satu putra terbaik bangsa. Namun apakah dia yang akan dipilih sebagai calon wakil presiden, Prabowo belum bisa memastikan. Yang pasti pemimpin bangsa harus pemimpin yang amanah dan berkomitmen untuk memberantas korupsi.

Pantauan Mutiara FM Jember selain Prabowo Subianto, tokoh nasional lainnya yakni Yenny Wakhid putri Gus Dur, juga ikut mendampingi mantan komandan Kopasus tersebut. Yenny hadir bersama suaminya Dhohir Farisi. Selain itu sejumlah caleg DPR RI kemudian caleg DPRD Jawa Timur serta caleg DPRD Kabupaten Jember juga ikut hadir dalam acara kampanye terbuka tersebut.(wul/ipg)

Teks Foto:
– Prabowo Subianto usai menjadi juru kampanye di lapangan Wuluhan, Jember, Selasa (18/3/2014).
Foto: Wulan Mutiara FM Jember

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs