Senin, 25 November 2024

Relawan Jokowi-JK Diimbau Tenang Sambut Putusan MK

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Relawan pasangan calon Joko Widodo-Jusuf Kalla Jawa Timur imbau seluruh massa pendukung tetap tenang dan tidak melakukan aktifitas yang berujung pada pengerahan massa, dalam menyikapi putusan Mahkamah Konstitusi pada 22 Agustus 2014 mendatang.

“Imbauan ini untuk seluruh massa pendukung Jokowi-JK se-Jatim, kami minta semua tenang di rumah masing-masing dan berdoa, ndak usah pengerahan massa,” kata Marhaen Djumadi, penasehat hukum sekaligus juru bicara Relawan Jokowi-JK Jawa Timur, Rabu (20/8/2014).

Menurut Marhaen, menjaga persatuan dan kesatuan bangsa lebih utama ketimbang berunjuk rasa yang berujung pada perpecahan.

Marhaen optimis, MK dalam mengambil keputusan akan objektif sehingga keputusannya tidak akan terpengaruh oleh tekanan maupun intimidasi dari pihak manapun.

Marhaen juga mengatakan, kontribusi para relawan pendukung saat ini sangatlah baik sehingga patut diapresiasi. Karenanya, selepas selesainya tugas para relawan ini, mereka kini menjadikan kelompok relawan Jokowi-JK ini ke dalam sebuah organisasi masyarakat yang bernama Barisan Pengawal Revolusi Mental (Bareta).

Ormas baru ini, rencannya akan segera dideklarasikan dan bersifat terbuka yang di dalamnya berisi seluruh relawan dari beragam golongan. Ormas ini nantinya akan menjadi mitra kritis bagi pemerintahan Jokowi-JK dalam mewujudkan komitmen politik bagi terwujudnya Indonesia hebat. (fik/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Senin, 25 November 2024
32o
Kurs