Kampanye pemilihan presiden (Pilpres) sudah dimulai sejak 4 Juni 2014 namun Solo masih terlihat adem ayem.
Teguh Prakosa Ketua tim Pemenangan Jokowi-JK Solo mengatakan, pihaknya akan memanfaatkan masa kampanye dengan lebih menggelar konsolidasi lintas partai.
Arjuna dari Radio Metta Solo dalam Jaring Radio Suara Surabaya Kamis (4/6/2014) melaporkan, dipastikan tim pemenangan Jokowi-JK Solo tidak menggelar kampanye secara terbuka.
Teguh menjelaskan, pihaknya lebih memilih kampanye dialogis, lantaran kampanye dialogis ini lebih efektif.
Sementara itu Kurniasari Sekretaris Harian tim pemenangan Prabowo-Hatta Solo mengatakan, tim Prabowo-Hatta Solo memungkinkan akan mendatangkan juru kampanye nasional di masa kampanye nanti. Namun pihaknya belum bisa memastikan siapa dan kapan itu bisa digelar.(art/dwi)