Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kediri mengeluarkan kebijakan baru kepada penyelenggara pemilu ke tingkat kecamatan atau PPK untuk mendatangi massa yang berkumpul baik di rumah maupun di desa.
Candra dari Radio Liur Tulungagung dalam Jaring Radio Suara Surabaya, Selasa (1/7/2014) melaporkan, tujuan dari kebijakan ini supaya anggota PPK lebih dekat dengan rakyat dan dapat mensosialisasikan progam pemilihan Presiden pada Rabu (9/7/2014) medatang. Dengan begitu diharapkan bisa mengurangi angka Golput.
Samsuri Komisioner KPU Kabupaten Kediri Bidang Sosialisasi mengakui, pergerakan nanti memang banyak dicurigai oleh beberapa instansi pemerintah namun ini merupakan hak masyarakat untuk mendapatkan gambaran tentang pemilu jujur. (art/dwi/rst)