Dalam pelaksanaan Pemilihan Presiden dan wakil Presiden (Pilpres) 2014, aparat keamanan telah memetakan daerah-daerah untuk dilakukan pengamanan antisipasi adanya konflik dan pelanggaran.
Ini disampaikan Irjen Pol Unggung Cahyono Kapolda Jatim saat menjadi inspektur upacara apel gabungan TNI-Polri persiapan pengamanan Pilpres di lapangan Makodam V/Brawijaya.
Kapolda Jatim mengatakan, pihaknya sudah memetakan 10 wilayah pengamanan di Jatim yang rawan. Dari wilayah tersebut, daerah yang menjadi perhatian utama adalah Tapal Kuda dan Madura karena sempat terjadi beberapa hal yang mengganggu pelaksanaan Pileg lalu.
Gangguan yang menghambat diantaranya, terjadi penghentian penghitungan dan penghadangan pergeseran logistik suara serta terjadi pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) di Sampang.
“Hal-hal tersebutlah yang menjadi perhatian bagi aparat keamanan untuk memberikan prioritas daerah tersebut. Namun tidak menutup kemungkinan terhadap daerah lain,” kata Irjen Pol Unggung, Kamis (3/7/2014).
Terkait pendistribusian logistik, Unggung menambahkan, pendistribusian logistik pemilu untuk pulau terdepan seperti Masalembu, Sapeken, Kangean dan Kangayam sudah terkirim. Pengiriman dilakukan dengan kapal bantuan dari Mabes Polri. Pengiriman lebih dini dilakukan untuk antisipasi adanya ombak yang dapat menghambat proses pendistribusian. Selain itu di Sampang dan Bawean juga menjadi prioritas pengamanan logistik.
Dia menambahkan, antisipasi pengamanan lain yaitu pergeseran logistik dari PPS ke TPS ataupun sebaliknya. “Kerawanan pendistribusian karena adanya penghadangan. Kami terus antisipasi terhadap segala hal yang terjadi baik teror ataupun penculikan,” kata Unggung.
Sementara itu, Mayjend TNI Eko Wiratmoko Pangdam V/Brawijaya mengatakan, TNI AD siap untuk mendukung pelaksanaan pengamanan Pilpres. Dimana setiap wilayah dan daerah sudah diintruksikan untuk menyiagakan personel seperti Kodim dan batalyon yang sudah siap satu SSK.
“Kami siap membantu dengan helly untuk pendistribusian logistik. Dan KASAD, sudah mensetujui. Sehigga sewaktu-waktu diperlukan akan diterbangkan dari Semarang. Untuk pengamanan, selain personel yang terbuka juga ada personel yang tertutup,” kata Pangdam. (wak/dwi)
Teks Foto:
– Irjen Pol Unggung Cahyono Kapolda Jatim saat melakukan pemeriksaan pasukan dalam Apel Gabungan di Lapangan Upacara Makodam V/Brawijaya.
Foto: Wakhid suarasurabaya.net