Dalam segmen selanjutnya, di mana kedua paslon menerima pertanyaan oleh masyarakat. Kali ini, pertanyaan yang dilontarkan tentang inovasi program layak anak maupun bagi kaum difabel.
Dalam segmen ini, Syaifullah Yusuf paslon nomor dua mengatakan, bahwa mayoritas kabupaten dan kota di Jawa Timur sudah termasuk kota layak anak.
“Sebanyak 27 kabupaten atau kota sebagai kota layak anak. Namun kedepan harus mendorong kabupaten-kabupaten tersisa agar mendapat predikat kota layak anak. Selain layak anak dan difabel, kita juga fokus pada perempuan,” kata Gus Ipul.
Ia juga mengatakan, bahwa jika terpilih nanti, ia akan menambah musrembang untuk kaum perempuan, anak-anak dan kaum difabel. Tujuannya, agar aspirasi kaum perempuan, difabel dan anak muda milenial bisa lebih diserap.
Gus Ipul juga mengaku telah berkoordinasi dengan LSM yang fokus dengan masalah perempuan dan anak-anak. Dengan begitu, mereka akan membuat kesepakatan untuk membuat rumah-rumah penampungan untuk anak2 maupun kaum difabel. (tna/ang)