Sabtu, 23 November 2024

Surya Paloh Doakan Puti Guntur Soekarno Sukses

Laporan oleh Jose Asmanu
Bagikan
Puti Guntur Soekarno bertemu Surya Paloh di di kantor DPP Nasdem, Gondangdia Menteng Jakarta, Kamis (15/3/2018). Foto: Jose suarasurabaya.net

Surya Paloh Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem) mendoakan Puti Guntur Soekarno-Putri Calon Wakil Gubernur Jawa Timur, agar sukses mendampingi Gus Ipul di Pilgub Jatim.

Surya Paloh menyampaikan itu saat bertemu Puti di kantor DPP Nasdem, Gondangdia Menteng Jakarta, Kamis (15/3/2018). Pertemuan ini juga dihadiri Siswono Yudhohusodo, Dewan Penasehat Nasdem.

Pertemuan itu berlangsung hangat dan kekeluargaan. Ibarat pertemuan antara keponakan dengan paman. Perlu diketahui, Surya Paloh dan Siswono adalah sahabat baik Guntur Soekarno, ayah Puti.

Di pertemuan itu, Puti Guntur datang didampingi Ahmad Basarah Ketua Tim Pemenangan PDI Perjuangan (PDIP) untuk Pilkada Jawa Timur.

Puti menyampaikan, dia mendapat tugas dari Megawati Soekarnoputri Ketua Umum PDI Perjuangan untuk menjadi Cawagub Jawa Timur mendampingi Calon Gubernur Saifullah Yusuf (Gus Ipul).

Surya Paloh mengatakan, dirinya sangat senang ketika mengetahui bahwa Puti yang ditugaskan sebagai Cawagub Jawa Timur.

“Keputusan PDIP menetapkan Puti sebagai Cawagub menggantikan Azwar Anas adalah keputusan yang sangat tepat,” kata Surya Paloh. Ketua Umum Nasdem itu kemudian memberi semangat dan doa untuk kesuksesan Puti.

“Maju terus Puti, kamu anak muda yang cerdas dan cantik. Saya doakan kamu sukses,” ujar Surya Paloh kepada cucu Bung Karno itu.

Terjadinya pertemuan ini cukup tidak biasa. Karena di Pilgub Jatim 2018, Partai Nasdem merupakan pendukung pasangan Khofifah Emil.

Selain itu, Survei PolMark Indonesia lembaga jasa konsultan pemasaran yang dirilis Rabu (14/3/2018) lalu, juga menunjukkan kecenderungan yang cukup tidak biasa dari Partai Nasdem di Jawa Timur.

Eko Bambang Subiantoro Direktur Riset PolMark Indonesia menyebutkan survei yang mereka lakukan menunjukkan Partai Nasdem di Jawa Timur yang merupakan partai pendukung Pasangan Khofifah-Emil, justru 42,7 persen responden di antaranya mendukung pasangan Gus Ipul-Puti Guntur.

“Dukungan untuk Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak hanya 27,2 persen. Ini data yang bicara, kami tidak bicara selain dari data,” katanya dalam sebuah kegiatan di Surabaya, Rabu lalu.

Perlu diketahui, Eko secara terbuka menyebutkan bahwa PolMark Indonesia yang dia pimpin saat ini memang sedang menjadi konsultan untuk pasangan Gus Ipul-Puti Guntur Soekarno.

Sebelum menemui Surya Paloh, Puti Guntur Soekarno juga sowan ke KH Solahudin Wahid, Pimpinan Pondok Pesantren Tebu Ireng Jombang. Puti minta doa restu dapat memenangkan Pilgub bersama Gus Ipul.(jos/den)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
29o
Kurs