Sabtu, 23 November 2024

Rasiyo Pasang Stiker One Way di Kaca Lyn Terminal Joyoboyo

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Stiker one way Rasiyo-Lucy Kurniasari mulai dipasang di lyn di Terminal Joypboyo. Foto: Denza Perdana suarasurabaya.net

Karena bukan termasuk pelanggaran kampanye, pasangan Rasiyo-Lucy Kurniasari terus melakukan sosialisasi ke masyarakat meski belum ditetapkan sebagai pasangan calon yang memenuhi syarat (MS).

Kali ini, pasangan yang punya nama singkatan Serasi ini mulai menempel stiker one way di lima jurusan lyn di Terminal Joyoboyo, Senin (21/9/2015).

Di Terminal Joyoboyo itu Rasiyo menampung keluhan dari beberapa pemilik lyn.

Salah satu problem yang menjadi tangkapan Rasiyo adalah kebijakan pemerintah yang mewajibkan pemilik angkot untuk mengurus badan hukum.

Mendengar keluhan itu, Rasiyo mengaku akan mempelajarinya terlebih dahulu.

Rasiyo mengatakan, pada prinsipnya badan hukum berbentuk koperasi harus mampu menyejahterakan anggotanya.

“Koperasi itu bertujuan menyejahterakan anggota, pengurusnya harus orang yang bertanggungjawab. Jangan malah menyusahkan,” katanya kepada wartawan.

Rasiyo mengatakan, apabila kebijakan itu tidak bisa diubah dia siap memberi kemudahan pinjaman di Bank UMKM Jatim untuk koperasi milik sopir angkot.

Bakal pasangan calon yang diusung oleh gabungan Parpol Demokrat-PAN ini telah melakukan kegiatan turun ke masyarakat sesering mungkin.

Bahkan, beberapa waktu lalu, LO pasangan ini mengatakan pasangan ini kurang lebih sembilan kali sehari melakukan kegiatan turun ke masyarakat.

Kegiatan yang dilakukan oleh Rasiyo, serupa kegiatan di Terminal Joyoboyo adalah ketika waktu lalu Rasiyo mendatangi pemilihan ketua salah satu angkot di Terminal Bratang. (den/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs