Minggu, 19 Januari 2025

KPU Targetkan Seluruh APK Terpasang Pekan Depan

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Baliho dua pasangan calon di Jl Indrapura Surabaya. Foto: Abidin/Dok suarasurabaya.net

KPU Kota Surabaya targetkan seluruh alat peraga kampanye (APK) terpasang pekan depan, tepatnya 16 Oktober 2015. Padahal masa kampanye sudah berlangsung selama dua pekan.

“Minggu depan harus sudah kelar semua untuk pemasangan APK. Hari ini mulai memasang umbul-umbul di lima Kecamatan serta spanduk di masing-masing Kelurahan,” kata Miftakhul Gufron Komisioner KPU Kota Surabaya Divisi Perencanaan Keuangan dan Logistik, Minggu (11/10/2015).

Mengenai lambatnya pemasangan APK ini, KPU Kota Surabaya berdalih karena keterbatasan tenaga.

“Sehari memang dijadwalkan terpasang di lima kecamatan saja, karena tenaga juga terbatas,” kata Gufron.

Sementara itu, KPU menyerahkan penggantian APK yang sebelum habis masa kampanye sudah rusak atau hilang kepada pihak perusahaan rekanan, baik melalui penunjukan langsung maupun tender.

Hanya saja, batas penggantian itu sesuai SE 629, hanya berlaku satu kali. “Penggantian dilakukan satu kali untuk lokasi di mana alat peraga itu rusak atau hilang,” kata Gufron.

Sedangkan bila ada indikasi kerusakan atau hilangnya APK karena faktor kesengajaan, KPU menyerahkan masalah ini kepada pihak yang berwajib.

“Kalau rusak disengaja, kita berkoordinasi dengan kepolisian dan Bakesbangpol Linmas untuk menyelediki siapa pelakunya,” ujarnya.

Perusakan atau penghilangan secara sengaja termasuk kategori pidana. Sebab pada Pilkada serentak kali ini alat peraga termasuk aset negara. (den/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs