Selasa, 11 Maret 2025 | 22:52 WIB
Masjid Nasional Al Akbar Surabaya (MAS) kembali ramai dikunjungi jamaah untuk shalat Tarawih dan buka bersama pada pekan kedua Ramadan, dengan ribuan orang memadati masjid tersebut.
Menurut Helmy M. Noer Sekretaris/Humas MAS antusiasme jamaah meningkat sejak awal Ramadan.
Ia juga menyebutkan bahwa masjid menggelar buka bersama, tadarus Al-Qur’an, kajian Islam, serta kegiatan sosial seperti santunan untuk ojol, kaum dhuafa serta kegiatan donor darah..
Dekorasi lampion dan stok makanan melimpah kata Helmy turut menciptakan suasana Ramadan yang meriah dan bermakna bagi jamaah.