Senin, 9 September 2024
Potret Kelana Kota

Gus Yahya: Dalam 100 Tahun Perjalanan NU Terkumpul Berkah Raksasa

Jumat, 3 Februari 2023
Bagikan

K.H. Yahya Cholil Staquf Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (NU) 2022-2027 mengatakan, perjalanan NU menuju 100 tahun dipenuhi oleh tirakat dari para ulama pendirinya yang kemudian diteruskan secara turun menurun hingga saat ini.

“Maka saya bisa dengan huznuzan (berbaik sangka) yang mutlak mengatakan bahwa di dalam 100 tahun perjalanan NU terkumpul berkah raksasa,” kata pria yang akrab disapa Gus Yahya ini saat mengudara di Radio Suara Surabaya, Jumat (3/2/2023).

Oleh sebab itu pada Puncak Resepsi Satu Abad NU di GOR Delta Sidoarjo, Selasa (7/2/2023) mendatang hendaknya jemaah datang dengan niat untuk beribadah, bukan hura-hura.

“Karena niatnya mengambil berkah, istilahnya tabarruk. Tabarruk adalah inti dari ibadah, mengambil berkah dari ajaran Rasulullah. Bahkan kesenian-kesenian, lagu-lagu dan sebagainya yang nanti kita gelar diharapkan bisa membangkitkan mood dan semangat untuk beribadah dan bertabaruk mengambil berkah,” jelasnya.

Potret Terkini

TNI AL Gelar Naval Base Open Day

Kunjungan Kerja Joko Widodo ke Surabaya dan Sidoarjo

Bertemu Paus Fransiskus di Istana Merdeka

TNI AL Ziarah ke Taman Makam Pahlawan 10 Nopember Surabaya