
Kaesang Pangarep Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyinggung soal pilihan rakyat, saat ditanyai awak media terkait usulan penggantian wakil presiden oleh ratusan purnawirawan TNI.
Kaesang mengatakan bahwa presiden dan wakil presiden Indonesia, dalam hal ini Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, secara konstitusi telah ditetapkan sebagai pemimpin pilihan rakyat.
“Secara konstitusi, presiden dan wakil presiden kan sudah dipilih langsung oleh rakyat, ya sudah itu,” jawabnya, di tengah-tengah kunjungan menemui Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya, Sabtu (25/4/2025).
Selain itu, saat ditanya apakah usulan tersebut bisa diterima atau tidak, Kaesang hanya mengulang jawaban dan menegaskan bahwa semua yang terjadi sudah sesuai dengan konstitusi.
“Ya sudah itu tadi, semua kan sudah berdasarkan konstitusi,” tegasnya.
Diberitakan sebelumnya, Forum Purnawirawan Prajurit TNI mendeklarasikan delapan pernyataan sikap yang di dalamnya mengandung usulan pencopotan Gibran sebagai wapres dan menyarankan Polri berada di bawah Kementerian Dalam Negeri.
Pernyataan sikap itu ditandatangani 103 purnawirawan Jenderal, 73 Laksamana, 65 Marsekal, dan 91 Kolonel, pada acara Silaturahmi Purnawirawan Prajurit TNI dengan Tokoh Masyarakat, Kamis (17/4/2025), di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Purnawirawan TNI yang meneken surat pernyataan di antaranya Jenderal TNI (Purn) Fachrul Razi mantan Wakil Panglima TNI, Jenderal TNI (Purn) Tyasno Soedarto mantan KSAD, Laksamana TNI (Purn) Slamet Soebijanto mantan KSAL, dan Marsekal TNI (Purn) Hanafie Asnan mantan KSAU.
Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno mantan Panglima ABRI dan Wapres ke-6 RI juga ikut menandatangani Surat Pernyataan Forum Purnawirawan Prajurit TNI. (kir/kak/iss)