Dengan semangat gotong-royong bersama dan persatuan bersama, Pimpinan beserta seluruh anggota DPR RI dan fraksi-fraksi dari awal terpilih hingga saat ini tanggal 30 September 2024, semuanya kompak dan solid menjalankan tugas konstitusional.
Hal ini disampaikan Puan Maharani Ketua DPR RI dalam konferensi pers seusai melaksanakan rapat paripurna terakhir DPR RI periode 2019-2024, Senin (30/9/2024) di gedung Parlemen, Senayan, Jakarta.
“Ya Alhamdulillah bahwa Baru saja kami melaksanakan rapat paripurna terakhir DPR RI periode 2019-2024 tanggal 30 September 2024 ini, sudah menyelesaikan tugas kami selaku pimpinan DPR RI selama 5 tahun di tengah kondisi global yang pada waktu itu tidak baik-baik saja sampai akhirnya Alhamdulillah hari ini semuanya bisa berjalan dengan baik,” ujar Puan
Kalaupun kemudian ada dinamika, kata Puan, semuanya itu bisa diselesaikan secara baik, musyawarah dengan mufakat mencari titik temunya.
Puan mengharapkan, DPR periode 2024-2029 yang akan dilantik Selasa (1/10/2024) besok juga bisa kompak dan solid.
“Karenanya, kami juga berharap DPR RI yang akan datang yang mana besok tanggal 1 Oktober pagi insyaallah akan dilantik anggota-anggota DPR baru periode tahun 2024-2029 beserta pimpinannya akan melaksanakan tugas konstitusionalnya 5 tahun ke depan dengan baik, kompak dan solid untuk membangun Indonesia ke depan seperti yang kita harapkan bersama,” jelasnya.
Kemudian terkait dengan fungsi legislasi, lanjut Puan, DPR periode 2019-2024 sudah melaksanakannya sesuai dengan mekanisme yang ada.
Kata dia, kritik dan otokritik selama 5 tahun ini diterima dengan baik.
“Namun kalau kemudian belum sempurna tentu saja kami juga tetap menerima kritik dan otokritik dalam membangun bangsa ke depan,” terangnya.
Menurut Puan, untuk bisa menyempurnakan proses-proses legislasi terkait dengan fungsi anggaran, DPR juga sudah menyelesaikan fungsi anggarannya dalam masa transisi ini menuju ke pemerintahan yang akan datang.
Sehingga, kata Puan, DPR RI juga memberikan ruang kepada pemerintahan yang akan datang untuk bisa membuat kebijakan dan program pemerintahan lebih sesuai dengan visi dan misi pemerintahan untuk membangun Indonesia yang akan datang.
“Dan karenanya, yang terakhir atas nama pimpinan dan seluruh anggota DPR RI pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan rakyat Indonesia, atas kepercayaannya kepada kami, walaupun kami tidak sempurna, kami sudah berusaha untuk bekerja sebaik-baiknya sesuai dengan apa yang kami bisa lakukan,” ujar Puan.
“Tentu saja, kami menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan selama kami menjalankan tugas menjadi pimpinan dan anggota DPR RI selama lima tahun,” pungkasnya.
Sekadar diketahui, DPR RI periode 2019-2024 telah menyelesaikan 225 Rancangan Undang-Undang (RUU).
Adapun 225 RUU yang telah disahkan menjadi UU itu terdiri dari 48 RUU dari daftar Prolegnas 2019-2024, dan 177 RUU kumulatif terbuka.
Sementara 5 RUU disepakati tidak dilanjutkan pembahasannya. Sebanyak 225 UU tersebut termasuk sejumlah UU yang disahkan DPR hari ini. (faz/ipg)