Ganjar Pranowo Calon Presiden nomor urut tiga meminta lintas agama mempererat barusan menjelang pemilihan presiden (pilpres) 14 Februari 2024 mendatang.
Itu diungkapkan saat menghadiri silaturahmi lintas agama di Surabaya, Sabtu (13/1/2024) malam.
“Ini spirit (semangat) yang kita bawa untuk membawa kemenangan dengan penuh martabat,” katanya saat sambutan, Sabtu (13/1/2024).
Ia menyebut kehadiran tokoh lintas agama malam ini jadi semangat menyatukan perbedaan sebagai semboyan Bangsa Indonesia Bhineka Tunggal Ika.
“Tokoh agama, tokoh politik, pejabat, komplit hadir di sini, ini spirit Ganjar-Mahfud. Kita hidup di negara ber-Bhineka Tunggal Ika dan perbedaan ini sunnatullah kita gak bisa menghindari maka para pendiri sudah menggariskan Bhineka Tunggal Ika. Ya inilah kita gak ada yang bisa mengklaim dia paling berjasa pada lahirnya republik ini, yang ada kontribusi beragam suku agama, golongan yang ada,” bebernya.
Ia minta seluruh tokoh lintas agama yang gsdur malam ini merapatkan barisan untuk berjuang dengan jujur menjelang pilpres dan pileg 14 Februari.
“Kita eratkan barisan tinggal 31 hari lagi kita akan berjuang sekeras-kerasnya, sekuat-kuatnya, sejujur-jujurnya dan kita akan membawa harkat martabat bangsa ini beraama bapak ibu sekalian. Insya Allah yang jadi ikhtiar kita diridhai Allah,” jelasnya.
Ganjar menekankan semua pihak menghargai dan menganggap wajar sebuah perbedaan.
“ Pelangi itu gak indah kalau hanya satu warna. Setiap warna yang ada itulah yang bikin mata kita bersinar-sinar, otak kita merekam, keindahan hati kita merasa kebahagiaan itu yang hari ini dipertahankan,” imbuhnya.
Terakhir sebelum pamit, Ganjar menyebut akan kembali ke Jawa Timur lagi pekan depan.
“Saya harus kembali ke Jakarta secepatnya. Jika Allah mengizinkan, minggu depan saya akan kembali ke Jatim menyisir ke selatan,” tandasnya.
Diketahui, acara ini menutup rentetan safari politiknya ke Surabaya hari ini sejak pagi tadi. (lta/iss)