Sabtu, 18 Januari 2025

Nonton Konser Ultah ke-40 Slank, Ganjar Melebur Bareng Slankers dan Bernostalgia

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Ganjar Pranowo Capres nomor urut 3 berinteraksi dengan Ridho gitaris Slank dalam konser Ultah ke-40 Slank di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ,), Kamis (28/12/2023) malam. Foto: Istimewa

Di tengah kesibukannya bersafari politik, Ganjar Pranowo calon presiden nomor urut 3 turut menyempatkan untuk hadir dalam konser yang bertajuk ‘Slank Joged 40rever’ di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ), Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis (28/12/2023) malam.

Konser ini menandakan sebagai bentuk perayaan grup band legendaris Slank yang beranggotakan Kaka (Vokal), Bimbim (Drum), Ridho (gitar), Ivanka (bass), dan Abdee (gitar), telah genap berusia 40 tahun pada 26 Desember 2023 lalu.

Mengenakan pakaian kasual Ganjar tampak mengenakan topi hitam, jaket jeans berwarna biru berbalutkan kemeja warna hitam. Ia juga duduk di bagian kanan panggung berbaur dengan para Slankers.

Ketika masuk ke dalam, Ganjar terlihat menikmati lagu-lagu yang dibawakan oleh Slank. Sesekali capres berambut putih ini ikut bernyanyi ketika lagu yang berjudul terlalu manis, virus dan kamu harus pulang dimainkan oleh Slank.

Ditemui usai menonton konser Slank, Ganjar mengaku sangat nostalgia semasa muda. Terlebih dia sering mendengarkan lagu-lagu yang dimiliki oleh Slank.

“Oh pasti (nostalgia),” ujar Ganjar.

Dalam kesempatan tersebut, Ganjar juga mengucapkan selamat kepada grup band bergenre rock blues itu yang genap berusia 40 tahun.

“Selamat ulang tahun Slank, top,” tutur Ganjar.

Tidak hanya menggelar konser yang bertajuk ‘Slank Joged 40rever’, Slank juga sekaligus merilis album yang bertajuk ‘Joged’. Menariknya, pada album ke-25 Slank ini, mereka mengangkat tentang isu-isu sosial dalam lagu-lagunya. (faz/ham/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs