Jumat, 22 November 2024

Fahri Yakin Prabowo Gibran Memenangi Pertarungan di DKI, Jabar dan Banten

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Fahri Hamzah Wakil Ketua Umum Partai Gelora Indonesia. Foto : istimewa

Fahri Hamzah Wakil Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia menegaskan bahwa DKI Jakarta, Jawa Barat (Jabar) dan Banten merupakan basis elektoral Prabowo Subianto calon Presiden (Capres) di Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

“Jakarta, Banten dan Jawa Barat ini adalah basis elektoralnya Pak Prabowo. Wilayah yang cukup besar ini merupakan basis tradisionalnya Pak Prabowo,” kata Fahri Hamzah dalam diskusi daring Rabu (6/12/2023) sore.

Menurut Fahri, basis suara tradisional yang telah dibina Prabowo dalam dua Pilpres lalu itu perlahan-lahan bisa dikuasai oleh Prabowo.

“Basis suara Pak Prabowo Alhamdulillah ada tren yang bagus, basis suara pak Prabowo sudah dikuasai sekarang,” katanya.

Fahri juga optimistis suara Prabowo di DKI Jakarta, Jabar dan Banten akan terus mengalami peningkatan yang signifikan. Capres yang didukung partai politik Koalisi Indonesia Maju ini juga akan mendapatkan tambahan suara dari pendukung Joko Widodo (Jokowi) Presiden.

“Basis massa di tiga wilayah ini dipenuhi basis massa rasional. Mereka sangat moderat, mendukung keputusan Pak Prabowo dan Pak Jokowi melakukan rekonsiliasi. Pak Prabowo ini adalah jalan tengah untuk menghentikan konflik-konflik politik aliran yang terjadi di masa lalu,” katanya.

Wakil Ketua DPR Periode 2014-2019 ini mengatakan, semua pihak sudah menyadari bahwa polarisasi politik dan pembelahan di masyarakat yang terjadi di dua Pilpres lalu, tidak perlu terjadi lagi di Pilpres 2024.

“Konflik-konflik yang selama ini menciptakan kekecewaan-kecewaan yang ekstrem di beberapa kalangan harus diakhiri. Bangsa ini harus bersatu, umat harus bersatu mencari kepemimpinan yang terbaik,” ujarnya.

Fahri berharap semua pihak harus bersatu mendukung capres yang mengerti persoalan bangsa.

“Kita yakin betul masyarakat Jakarta, Jabar dan Banten mendukung Pak Prabowo. Apalagi bersatunya Pak Prabowo dan Pak Jokowi juga akan memberikan suara yang besar kepada pasangan Prabowo-Gibran. Dugaan saya Pak Prabowo tetap akan menang di Jakarta, Jabar dan Banten di Pemilu akan datang,” pungkasnya.(faz/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
29o
Kurs