Minggu, 19 Januari 2025

Daftarkan Bacaleg ke KPU: Surabaya Target 8 Kursi, DPW NasDem Jatim Target 19 Kursi

Laporan oleh Meilita Elaine
Bagikan
DPW NasDem Jatim daftarkan 120 bacaleg ke KPU Jatim dan targetkan 19 kursi, Kamis (11/5/2023). Foto: Istimewa

Dewan Pengurus Wilayah (DPW) NasDem Jawa Timur mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jatim di Jalan Tenggilis, Surabaya, Kamis (11/5/2023) siang.

Sebelum mendaftarkan dokumen di kantor KPU Jatim (Jawa Timur), didahului sambutan Surya Paloh Ketua Umum Partai NasDem melalui daring ke para pengurus DPW dan bacaleg DPRD Jatim.

Surya Paloh dalam sambutannya menarget, ingin suara DPR RI naik ke peringkat pertama atau kedua dari peringkat keempat saat ini, pada Pileg 2024 nanti.

“Saya percaya, melihat komposisi para personifikasi caleg yang telah kita susun, InsyaAllah sejarah akan mencatat partai NasDem, partai muda yang memberikan perubahan sebagai partai besar di negeri ini,” terang Surya Paloh.

Dalam pendaftaran tadi, Sri Sajekti Sudjunadi Ketua DPW Partai NasDem Jatim bersama pengurus para bacaleg, diarak dengan kesenian musik Hadrah, reog Ponorogo, serta barongsai.

Sri Sajekti mengaku optimistis NasDem menang di tingkat nasional, sementara di tingkat Provinsi dan kabupaten/kota, ia menarget suara, minimal satu dapil satu kursi legislatif.

“Partai NasDem menargetkan minimal setiap dapil (daerah pemilihan) terisi, baik di tingkat DPR RI, provinsi, kabupaten dan kota,” ujar Kakak Jess, sapaan akrabnya.

Sementara Suhandoyo Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Nasdem Jatim mengungkapkan, total ada 120 bacaleg yang didaftarkan. 35,3 persen di antaranya, merupakan kader perempuan.

“Kami melakukan pendaftaran serentak seluruh Indonesia. Kita daftarkan 120 caleg secara utuh,” ujar Suhandoyo.

Handoyo juga mengaku optimistis, bacaleg yang didaftarkan mendapat perolehan kursi signifikan minimal 19 kursi DPRD Jatim.

“Targetnya jadi juara. Atau di provinsi 19 kursi pada 2024” tegas dia.

Dia mengklaim, semua caleg Nasdem nantinya akan jadi yang terbaik di dapilnya karena melalui proses seleksi yang selektif.

“120 orang adalah pilihan rakyat di Jawa Timur. Kami ambil orang yang baik. Partai Nasdem betul-betul dicintai masyarakat. Mereka yang terpilih akan sangat amanah,” katanya.

Sebagai informasi, hasil pileg 2014 lalu, NasDem meraih 9 kursi dari dari 11 dapil DPR RI di Jatim. Sementara DPW NasDem Jatim juga meraih 9 kursi dari 14 dapil.

Choirul Anam Ketua KPU Jatim menyatakan mulai pembukaan pendaftaran bacaleg 1-14 Mei, baru dua partai politik yang mendaftarkan.

“Baru dua parpol yang menyampaikan daftar bacaleg yaitu PDIP dan NasDem,” katanya.(lta/abd/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs