Minggu, 19 Januari 2025

DPRD dan Pemprov Jatim Sahkan Raperda APBD 2023

Laporan oleh Wildan Pratama
Bagikan
Adhy Karyono Sekdaprov Jatim (kanan atas) waktu pengesahan Raperda APBD 2023 di Gedung DPRD Jatim, Surabaya, Jumat (10/11/2022). Foto: Istimewa

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur sepakat mengesahkan Rancangan Peraturan Daerah Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (Raperda APBD) tahun 2023.

Adhy Karyono Sekretaris Daerah Pemprov Jatim menjelaskan dalam Raperda APBD 2023 disahkan pendapatan daerah sebesar Rp28,299 triliun dan belanja daerah Rp30,570 triliun.

“Sedangkan untuk pembiayaan dan sisi penerimaan sebesar Rp 1,908 triliun. Sisi pengeluaran Rp636,882 miliar, sehingga pembiayaan netto sebesar Rp1,271 triliun. Sisa lebih pembiayaan anggaran atau SILPA tahun berkenaan sebesar nol rupiah,” katanya usai rapat paripurna, Jumat (10/11/2022).

Pengesahan Raperda tersebut disahkan bertepatan dengan Hari Pahlawan, 10 November kemarin. Adhy Karyono mengatakan tradisi pengesahan APBD tepat pada momen peringatan hari pahlawan ini telah dilewatkan selama tiga tahun, yakni 2019, 2020 dan 2021.

“Tak hanya berhasil mengembalikan tradisi pengesahan di momentum Hari Pahlawan, seluruh proses pengesahan APBD telah berpedoman pada aturan yang berlaku,” ujarnya.

Dalam proses penyusunan, Adhy memaparkan APBD 2023 telah dimulai sejak akhir 2021. Yang mengurai beberapa isu strategis hingga penyelarasan rencana kerja pemerintah.

Kata Adhy penyusunan APBD 2023 dimulai dari identifikasi isu strategis dan analisis permasalahan pembangunan, musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) dari desa, kecamatan, kabupaten hingga provinsi, konsultasi publik dengan berbagai pemangku kepentingan, serta penyelarasan dengan rencana kerja pemerintah.

“Tim Anggaran Pemerintah Daerah aktif berkoordinasi saat pembahasan dengan Badan Anggaran DPRD Provinsi Jatim. Masukan-masukan yang telah diberikan berdasarkan hasil Rapat Badan Anggaran DPRD Jatim telah diterima dan diterapkan pada APBD 2023,” ucap Adhy.(wld/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs