Minggu, 20 April 2025

Prabowo akan Berziarah ke Makam Pendiri NU di Jatim

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Prabowo bakal calon presiden. Foto: dok suarasurabaya.net

Prabowo bakal calon presiden akan berziarah ke makan para pendiri Nahdlatul Ulama (NU) di Jawa Timur, sekaligus bersilaturahmi dengan para keluarganya, pada Kamis-Jumat (6-7 September).

“Prabowo akan berziarah ke makan para pendiri NU di Jawa Timur selama dua hari, mulai besok,” kata Soepriyatno Ketua DPD Gerindra Jatim saat dihubungi di Jakarta seperti dilansir Antara.

Dia mengatakan Prabowo akan berziarah ke makam Wahab Hasbullah, Hasyim Asyari, Wahid Hasyim, dan Abdurrahman Wahid di Jombang; As’ad Syamsul Arifin di Situbondo dan ke makam Syaikhona Kholil di Bangkalan, Madura.

Menurut Wakil Ketua Komisi XI DPR RI itu, ziarah itu dilakukan sebelum penetapan capres-cawapres oleh KPU pada 20 September mendatang.

Dia mengatakan ziarah itu dilakukan karena bentuk penghormatan Prabowo kepada orang tua khususnya para pendiri NU.

“Ini agenda beliau sebelum penetapan capres sehingga ingin berziarah ke makam pendiri NU,” ujarnya.

Soepriyanto mengatakan agenda ziarah Prabowo tersebut tidak ingin dipersepsikan politis oleh masyarakat karena tujuannya murni untuk berziarah, lalu bersilaturahmi dengan keluarga para pendiri NU.

Menurut dia, Gerindra tidak mau disebut memanfaatkan situasi khususnya kondisi ekonomi saat ini untuk kepentingan politis.

“Silaturahmi kan mengunjungi keluarga besar pendiri NU lalu para tokoh yang sifatnya pribadi karena kami tidak mau ribut-ribut nanti disangka memanfaatkan kondisi ekonomi yang sedang memburuk,” katanya. (ant/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Motor Tabrak Belakang Suroboyo Bus

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Surabaya
Minggu, 20 April 2025
27o
Kurs