Johnny G Plate anggota Tim pemenangan Jokowi-Ma’ruf Amin mengatakan kalau sampai saat ini belum ada sekalipun di dalam rapat tim sukses, sekjen-sekjen dan Jokowi menyangkut Ahok masuk dalam struktur tim.
Menurut dia, Ahok sampai sekarang masih menjalani hukuman.
“Pak Ahok kan sedang menjalani keputusan pengadilan, dan kita tunggu saja keputusan pengadilan itu selesai,” ujar Johnny dalam pesan singkatnya, Selasa (14/8/2018).
Dia justru menanyakan siapa yang mengangkat isu Ahok menjadi timsesnya Jokowi-Ma’ruf Amin.
“Tapi saat ini belum ada dalam struktur. Gitu ya, supaya jangan salah. Siapa sih yang kembangkan isu?” kata dia bertanya-tanya.
Tapi kalaupun Ahok memberikan dukungan kepada Jokowi, menurut Johnny, memang Ahok mengenal baik dengan Jokowi, karena menjadi Wagubnya dulu. Kemudian baru menjadi gubernur.
“Kalau berikan dukungan ya kan dukungan sangat personal sifatnya. Karena kan pak Ahok masih jalani keputusan pengadilan,” jelasnya.
Johnny menegaskan, dalam politik tidak boleh ada gosip. Karena itu jebakan batman saja dari pihak sebelah.
“Sekarang kan itu Capres dan Cawapres. Bukan pak Ahok ya. Dan sekarang kita sedang kampanyekan isi program visi-misi capres dan cawapres, kok bawa-bawa Ahok ya. Itu namanya pengalihan isu. Bagian strategi dari pihak sebelah,” pungkas dia. (faz/bas/ipg)