Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menjadi calon gubernur pertama yang datang untuk mendaftar ke DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Ditemani sejumlah pengurus PKB, Gus Ipul mengambil formulir di kantor DPW PPP Jl Kendangsari Surabaya, Kamis (24/8/2017).
Pantauan suarasurabaya.net, Gus Ipul datang ke PPP ditemani Thoriqul Haq, Ketua Bapilu DPW PKB; serta beberapa pengurus PKB lainnya.
“Kami serius sungguh-sungguh ingin mengajak bersama PPP memajukan Jawa Timur. Pertama bulan puasa saya ke sini diantar Pak Halim (Ketua PKB Jatim) hari ini saya datang lagi, mudah-mudahan cocok lahir batin,” kata Gus Ipul.
Mendaftarkan diri ke PPP juga bagian dari upayanya untuk menghormati mekanisme partai. Sehingga apapun keputusan partai akan dihormati.
“PKB dari segi kursi sebenarnya sudah cukup, tapi Pak Halim bilang kami tidak sekadar ingin menang tapi juga ingin mengajak bersama-sama seluruh kekuatan untuk membangun Jatim,” ujarnya.
Dengan mendaftarkan diri ke PPP, saat ini secara resmi Gus Ipul juga telah mendaftar ke PDI Perjuangan, Partai Hanura, Demokrat dan Golkar.
“Ini tidak dalam rangka pengen calon tunggal. Karena saya percaya tidak mungkin menyamakan seluruh parpol. Bagi saya sulit. Kehadiran kami ini untuk bersama karena selama 8 tahun kami berdialog kok rasa-rasanya cocok dengan PPP,” ujarnya.
Hal yang sama diungkapkan Thoriqul Haq. Menurut dia, dengan mengajak beberapa parpol bersama, setidaknya akan menjaga iklim politik di Jawa Timur kondusif. “Ini juga bagian dari perintah Kiai kepada kami untuk mengajak kekuatan lain bersama-sama ikut membangun Jatim,” kata Thoriq.
Sementara itu Musyaffa Noer, Ketua DPW PPP Jawa Timur mengatakan, proses pendaftaran calon gubernur dan wakil gubernur di PPP akan dibuka hingga tanggal 9 September 2017 mendatang.
“Kami membuka peluang siapapun untuk mendaftar. Masih ada waktu dua minggu jadi silakan yang mau mendaftar siapa saja bisa datang ke PPP,” kata Musyaffa Noer.
Menurut dia, seluruh calon yang sudah mendaftar selanjutnya akan dilakukan proses pengenalan kepada seluruh DPC PPP se Jawa Timur pada bulan September mendatang.
“Nanti hasilnya dari pendaftaran ini akan kami kirimkan ke DPP. Siapa nanti yang mendapatkan rekomendasi sepenuhnya wewenang PPP,” kata anggota DPRD Jawa Timur ini.(fik/den/rst)