Sabtu, 23 November 2024

PKNU akan Dihidupkan Kembali

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Setelah lama tak dengar, Partai Kebangkitan Nasional Ulama (PKNU) rencananya akan dihidupkan kembali. Wacana untuk menghidupkan partai sempalan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini kini juga dalam kajian para pengurusnya.

“Saat ini ada tiga kelompok yaitu dari Bandung dan Jakarta yang sengaja menemui saya menyampaikan keinginan untuk menggerakkan kembali PKNU,” kata Choirul Anam, Ketua Umum DPP PKNU, Senin (8/8/2016).

Menurut dia, keinginan ini merupakan bentuk keprihatinan setelah semakin memburuknya kondisi politik Islam di Indonesia.

Sebagai Ketua Umum, Cak Anam, panggilan Choirul Anam, juga mengisyaratkan akan non aktif dari panggung politik. Usia dan sakit yang dideranya menjadikan Cak Anam mengaku memilih untuk pensiun dari dunia politik.

“Sakit yang saya alami ini merupakan peringatan bagi saya supaya mundur dari politik,” ujarnya.

Terkait tiga kelompok yang akan menghidupkan kembali PKNU, Cak Anam menyebut jika kelompok pertama adalah kelompoknya Mahfud MD. Sementara kelompok kedua berasal dari para pensiunan jenderal.

Sayangnya, dua kelompok ini tidak cukup memiliki modal. “Padahal untuk menggerakkan partai itu butuh modal besar,” ujarnya.

Sementara untuk kelompok ketiga, kata Cak Anam, lebih serius untuk menggerakkan kembali PKNU. Kelompok ketiga ini berencana melakukan take over PKNU, sehingga bisa segera mengikuti pemilu, karena PKNU telah memiliki badan hukum serta struktur hingga ke daerah. (fik/ipg)

Bagikan
Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs