Minggu, 19 Januari 2025

Seluruh TPS Untuk Pilkada Serentak di Surabaya Berstatus Aman

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Seluruh tempat pemungutan suara (TPS) untuk pelaksanaan Pilkada serentak di kota Surabaya berstatus aman.

Kombes Pol Yan Fitri Halimansyah Kapolrestabes Surabaya pada Radio Suara Surabaya mengatakan, di kota Surabaya juga tidak ada titik lokasi yang dianggap tidak aman saat Pilkada nanti.

“Sampai hari ini persiapan pelaksanaan Pilkada sudah baik dengan sistem pengamanan yang sudah disusun sebelumnya,” kata dia, Senin (7/12/2015).

Saat pencoblosan nanti, lanjut dia, termasuk saat krusial termasuk dalam proses perhitungan di TPS. Ini karena menyangkut kredibilitas hasil Pilkada di Surabaya.

“Surat suara juga menjadi perhatian khusus bagi kami. Tapi kami apresiasi warga Surabaya sangat dewasa dalam Pilkada ini,” ujar dia.

Untuk personel yang akan melakukan pengamanan, kata dia, akan mulai dilakukan pergeseran pasukan dari Polres ke rayon-rayon dan dikendalikan Kapolsek masing-masing.

Pengamanan Pilkada juga akan dibantu dari personel Linmas dan dibantu 1 SSK Brimob Polda Jatim. Totalnya sekitar 2.600 personel atau sekitar 2/3 kekuatan di Polrestabes Surabaya.

“Pengamanan dilakukan sampai situasi dianggap aman karena untuk penetapan hasil Pilkada dilakukan pada 21 Desember 2015,” ujarnya. (dwi/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs