Sehubungan dengan keputusan Partai Demokrat yang memilih opsi Pilkada Langsung dengan 10 syarat dalam RUU Pilkada, Partai Demokrat minta Koalisi Merah Putih (KMP) maklum.
Syarief Hasan Ketua Harian DPP Partai Demokrat berharap, Koalisi Merah Putih maklum dengan keputusan Partai Demokrat yang memilih Pilkada langsung yang disertai dengan 10 syarat dalam pasal-pasal di RUU Pilkada.
Sejauh ini, Syarief belum mengetahui bagaimana respon Koalisi Merah Putih atas keputusan ini, karena, baru hari ini juga PD mengambil keputusan soal itu.
“Tentunya sudah ada informasi secara tidak langsung kepada teman-teman di KMP. Dan tentunya KMP kami harapkan bisa memaklumi kebijakan partai demokrat ini, karena seperti saudara-saudara ketahui bahwa pemilihan langsung yang dilakukan selama ini, adalah dibawah pemerintahan SBY,” ujar Syarief Hasan dalam jumpa pers di kantor DPP Partai Demokrat, Jalan Kramat VII, Jakarta Pusat, Kamis (18/9/2014).
Sebelumnya, PD mengajukan 10 syarat yang harus dimasukkan dalam pasal RUU Pilkada yaitu,
1. Uji publik atas integritas dan kompetensi calon gubernur, bupati, walikota
1. Efisiensi biaya penyelenggaraan pilkada harus dan mutlak untuk dilakukan.
3. Pengaturan kampanye dan pembatasan kampanye terbuka.
4. Akuntabilitas penggunaan dana kampanye.
5. Larangan politik uang dan sewa kendaraan partai. Kendaraan partai yang dimaksud adalah pemberian mahar pada partai.
6. Larangan untuk mealakukan fitnah dan kampanye hitam.
7. Larangan Pelibatan aparat birokrasi.
8 .Larangan pencopotan aparat birokrasi pasca pilkada.
9. Penyelesaian sengketa hasil pemungutan suara
10. Pencegahan kekerasan dan tanggung jawab calon atas kepatuhan hukum para pendukungnya.
Syarief menegaskan, kalau 10 poin ini dilanggar, partai Demokrat menginginkan agar calon tersebut langsung didiskualifikasi.
Semua poin-poin tersebut, PD menginginkan agar dimasukkan dalam pasal-pasal di RUU Pilkada yang sedang dibahas di DPR RI.
Kalau 10 poin ini dimasukkan dalam RUU Pilkada, maka posisi PD akan memilih Pilkada dilakukan secara langsung.(faz/ipg)
Teks Foto:
– Jumpa pers di kantor DPP Partai Demokrat, Jalan Kramat VII, Jakarta Pusat, Kamis (18/9/2014).
Foto: Faiz suarasurabaya.net