Sabtu, 23 November 2024

Pakde Karwo Copot Tiga Ketua DPC Demokrat

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Tiga Ketua DPC Partai Demokrat di Jawa Timur dicopot dari jabatan karena dinilai melanggar moralitas dan azas partai. Dengan pemecatan ini, DPD Partai Demokrat Jawa Timur lantas menunjuk Plt ketua di tiga DPC itu.

“Ada tiga salah satunya Sumenep yang kita Plt-kan.” kata Soekarwo, Gubernur Jawa Timur, Senin (28/4/2014). Menurut dia, ke tiga Ketua DPC itu dinili telah memiliki cacat etika dan moral yang sudah tidak bisa ditolelir lagi.

Sayang, dengan alasan menyangkut hak pribadi, Pakde Karwo, julukan Soekarwo, enggan merinci nama dan kesalahan yang telah dilakukan ke tiga DPC itu.

Selain Plt, persiapan untuk memilih ketua baru juga akan segera dilakukan sebelum pemilihan presiden sehingga ketiga DPC bisa mengikuti proses pemilihan presiden dengan kekuatan yang solid.

“Tidak semata untuk menjaga martabat partai, ini juga untuk mengamankan pilpres sehingga proses pemilihan Ketua DPC akan dipercepat,” ujarnya.

Menurut Pakde Karwo, Partai Demokrat memiliki kepentingan yang cukup tinggi dalam pilpres kali ini sehingga penggantian ini memang diperlukan.

Sementara itu, terkait banyaknya DPC yang gagal memenuhi target perolehan suara, Pakde Karwo mengatakan memang tidak ada sanksi apapun karena sejak awal partai itu mengalami badai politik sehingga kegagalan sebenarnya bukan murni karena DPC melainkan juga imbas dari pusat. (fik)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs