Sabtu, 23 November 2024

PDI Perjuangan Menang Pileg 2014 di Surabaya

Laporan oleh Teguh Ardi Srianto
Bagikan

Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan dipastikan menang dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2014 di Surabaya.

Kemenangan PDI Perjuangan ini disampaikan dalam Rapat Pleno Terbuka Penetapan Hasil Pileg 2014 yang digelar KPU Surabaya, di Hotel Elmi, Selasa (13/5/2014).

Dalam Rapat Pleno Terbuka yang dipimpin Eko Waluyo Swardyono Ketua KPU Surabaya, disampaikan jumlah perolehan kursi parpol peserta Pileg yang berhasil memperoleh kursi di DPRD Surabaya.

Beberapa parpol yang dipastikan dapat kursi di DPRD Surabaya, dari 50 kursi yang ada, diantaranya Nasdem dapat 2 kursi di dapil 2 dan 5, PKB dapat 5 kursi di dapil 1-5, PKS dapat 5 kursi di dapil 1-5, PDI Perjuangan dapat 15 kursi, diantaranya di dapil 1 dapat 4 kursi, dapil 2 dapat 3 kursi, dapil 3 dapat 3 kursi, dapil 4 dapat3 kursi, dapil 5 dapat 2 kursi.

Sementara Partai Golkar dapat 4 kursi di dapil 1-4, Gerindra dapat 5 kursi di dapil 1-5, Demokrat 6 kursi dapil 1-4 masing masing 1 kursi, sementara di dapil 5 dapat 2 kursi, PAN dapat 4 kursi di dapil 1-4, PPP hanya dapat 1 kursi di Dapil 2, Hanura dapat 3 kursi di dapil 1, 4 dan 5, PBB dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) tidak dapat kursi.

Dari 12 parpol peserta pemilu legislatif 2014, hanya perwakilan Partai Bulan Bintang (PBB) yang tidak hadir dalam Rapat Pleno Terbuka Penetapan Hasil Pileg 2014 KPU Surabaya.

Berikut daftar parpol peserta pemilu legislatif 2014 yang dapat kursi di DPRD Surabaya :

– PDI Perjuangan 15 kursi
– Demokrat 6 kursi
– Gerindra 5 kursi
– PKB 5 kursi
– PKS 5 kursi
– PAN 4 kursi
– Golkar 4 kursi
– Hanura 3 kursi
– Nasdem 2 kursi
– PPP 1 kursi. (tas/dwi)

Teks Foto :
– Rapat Pleno Terbuka Penetapan Hasil Pileg 2014 KPU Surabaya, Selasa (13/5/2014).
Foto : Teguh suarasurabaya.net

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
28o
Kurs