Sabtu, 23 November 2024

Kisah Lucu Dibalik Kontrak Rhoma Dengan PKB

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Muhaimin Iskandar, Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memiliki cerita unik terkait komitmennya dengan Rhoma Irama, dalam pemilihan presiden beberapa waktu lalu.

Di hadapan ribuan peserta muktamar PKB, Minggu (31/8/2014) malam, Cak Imin, panggilan Muhaimin Iskandar, mengisahkan, pertemuan dengan Rhoma Irama diawali dengan sebuah makan siang yang tak sengaja.

“Saya bertemu waktu makan siang, saya tanyakan apakah beliau mau jadi presiden,” kata Muhaimin. Saat itu juga, kata dia, Rhoma langsung mengiyakan. “Iya boleh asal PKB mendukung,” ujar Muhaimin menirukan pernyataan Rhoma.

Saat itu, kata Muhaimin, meskipun belum berkonsultasi dengan pengurus DPP PKB lainnya, dia langsung menyanggupi untuk mengusung Rhoma jadi presiden asalkan Rhoma mampu membawa PKB meraih minimal 15 persen suara.

“Waktu itu saya langsung bersalaman dengan Rhoma, saya sudah niat iklas, benar-benar akan rayu Kiai Azis Mansyur (Dewan Syuro PKB) agar menyetujui Rhoma,” kata Muhaimin.

Menurut dia, Rhoma dengan PKB memang dekat, basis pendukung PKB sangat dekat dengan penikmat musik dangdut. Bahkan beberapa kader PKB, kata Muhaimin, selama ini selalu menjadikan lagu Rhoma sebagai inspirasi dalam bertindak.

“Ada sahabat kita di PKB, (namanya) Saiful Bahri, dia itu kalau mau bertindak itu mencari dalilnya di Quran dan Hadits kalau tidak ada, dia mencari dalil tambahan dari lagu Rhoma,” kata Muhaimin.

Yang pasti, dengan adanya kampanye secara gratis yang dilakukan Rhoma selama pemilu lalu, kata Muhaimin, saat ini PKB mulai dikenal di seluruh pelosok nusantara. (fik)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
34o
Kurs