Senin, 10 Maret 2025

GARIN NUGROHO Kurator di FSS 2007

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan

GARIN NUGROHO sineas handal Indonesia dijadwalkan menjadi satu diantara kurator yang dipilih oleh panitia Festival Seni Surabaya (FSS) 2007. Dengan pertimbangan kompetensi serta kesetiaannya pada profesi yang ditekuni, GARIN NUGROHO diharapkan mampu ‘menandai’ FSS 2007.

Kabar yang dihimpun suarasurabaya.net, Jumat (05/01) kepanitiaan FSS 2007 yang dimotori Cak KANDAR seniman pelukis asal Surabaya itu, sudah mulai melakukan gerilya guna mensukseskan gelaran seni tahunan yang digelar di kota Surabaya tersebut.

Nama GARIN NUGROHO muncul menjadi kandidat kurator untuk bidang film dalam FSS 2007 mendatang, setelah melalui beberapa perdebatan intens antara sejumlah seniman di Surabaya. Termasuk Cak KANDAR, A. FAUZI selaku Sekretaris Panitia, juga beberapa nama lainnya.

Tidak hanya nama GARIN NUGROHO sebagai kurator bidang film, nama NUNGKY KUSUMASTUTI penari dan satu diantara staf pengajar di Institut Kesenian Jakarta (IKJ) ini juga mencuat sebagai calon kuat kurator untuk bidang tari FSS 2007.

Menurut Cak KANDAR, munculnya nama-nama seniman papan atas dalam peta FSS 2007 kali ini bukanlah hal baru. Sebelumnya, meski tidak pada posisi sebagai kurator, beberapa nama besar seperti SARDONO W KUSUMO ‘mpu tari’ asal Jogyakarta, serta MARTINUS MIROTO penari, PUTU WIJAYA, HARRY RUSLI (Alm.) dan JADUK FERIANTO pernah tampil di pentas FSS.

“Kita berharap, nama-nama besar itu bisa memberikan pemaknaan, memberikan titik, tanda bagi peta kesenian FSS dan terutama kesenian di Surabaya. Meskipun kita tidak pernah melupakan kekuatan dan sumber-sumber daya lokal,” terang Cak KANDAR pada suarasurabaya.net, Jumat (05/01).

Festival Seni Surabaya (FSS) 2007 rencananya bakal digelar 1 – 15 Juni 2007 dan dipusatkan di kompleks Balai Pemuda Surabaya. Sejumlah kegiatan seni, mulai dari tari, musik, teater, lukis, bahkan film bakal dihadirkan.

Teks foto:
1. GARIN NUGROHO dijadwalkan jadi kurator FSS 2007.
2. Dramawan PUTU WIJAYA pernah menjadi tamu di FSS 2006.
Foto: Dok. suarasurabaya.net

Bagikan
Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Surabaya
Senin, 10 Maret 2025
27o
Kurs