Sabtu, 1 Maret 2025

Lewis Hamilton Antusias Jelang Debut di Ferrari di Formula 1

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Aksi Lewis Hamilton pembalap baru Ferrari dalam sesi uji coba pramusim F1 di Bahrain. Foto: Motorsport

Lewis Hamilton mengatakan bahwa ia memiliki “perasaan paling positif” yang sudah lama tak dirasakannya menjelang musim debutnya di Formula 1 bersama Ferrari.

“Bagi saya, khususnya pada mobil generasi sebelumnya, jauh lebih mudah untuk mengetahui posisi Anda sejak awal berdasarkan kesan pertama. Saya bisa bilang ini adalah perasaan paling positif yang pernah saya miliki dalam waktu yang cukup lama. Itu saja yang dapat saya sampaikan untuk saat ini,” ujarnya.

Saat berbicara tentang perbedaan mobil Ferrari dengan mobil yang pernah ia kendarai sebelumnya bersama Mercedes dan McLaren, Hamilton menambahkan, “Pertama-tama, mobil-mobil ini dibuat dengan sangat baik dan memiliki karakteristik yang benar-benar berbeda.”

“Daripada langsung mencoba mobil ini dan merasakan hal yang sama seperti sebelumnya, sangat menyegarkan untuk mempelajari banyak hal baru,” terangnya dilansir dari Motorsport.

“Cara mengemudikan mobil yang berbeda, kebutuhan yang berbeda saat menikung, suara mesin yang berbeda, sensasi yang berbeda, kemampuan berkendara yang berbeda—saya sudah mengendarai Mercedes begitu lama, yang merupakan unit tenaga luar biasa,” imbuhnya.

Hamilton mengaku senang melihat Ferrari juga memiliki unit tenaga yang hebat. Ia mengaku menghabiskan waktu bersama para teknisi dari departemen mesin dan mempelajari proses guna mencapai keandalan dan performa.

“Itu adalah proses yang menarik, tetapi sejauh ini hasilnya sangat memuaskan,” terang Hamilton. (saf/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Surabaya
Sabtu, 1 Maret 2025
30o
Kurs