Minggu, 16 Maret 2025

Kylian Mbappe Bawa Real Madrid Kalahkan Villarreal 2-1, Los Blancos Ke Puncak Klasemen

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Kylian Mbappe pemain Real Madrid ditekel Yeremy Pino dari Villarreal dalam laga di Estadio de la Ceramica pada 16 Maret 2025. Foto: NurPhoto via Getty Images

Real Madrid untuk sementara memuncaki klasemen LaLiga 2024/2025 setelah mengalahkan Villarreal 2-1 dalam pertandingan di Stadion El Madrigal pada Minggu (16/3/2025) dini hari WIB.

Sepasang gol dari Kylian Mbappe memberikan kemenangan untuk Los Blancos, sementara Villarreal sempat unggul lebih dulu melalui gol Juan Foyth.

Dilansir dari Antara, raihan tiga poin ini membuat skuad asuhan Carlo Ancelotti naik ke puncak klasemen sementara dengan 60 poin, unggul tiga poin dari Barcelona di peringkat dua dan empat angka dari Atletico Madrid di urutan tiga.

Barcelona dan Atletico Madrid baru akan berhadapan pada Senin (17/3/2025) dini hari WIB.

Sementara itu, Villarreal tertahan di peringkat lima dengan 44 poin, demikian yang dilansir laman resmi Liga Spanyol.

Villarreal membuka keunggulan lebih dulu lewat gol cepat saat pertandingan baru berjalan tujuh menit. Menerima bola rebound, Juan Foyth yang dibayangi dua pemain Madrid mampu melepaskan tendangan di kotak penalti.

Raul Asencio sempat mencoba membuang bola, tetapi tetap masuk ke gawang Real Madrid. Villarreal unggul 1-0.

Namun, keunggulan tuan rumah tidak bertahan lama. Kylian Mbappe menyamakan skor pada menit ke-17 setelah menyontek bola hasil pantulan tembakan Brahim Diaz. Kedudukan menjadi 1-1.

Enam menit berselang, Mbappe kembali mencatatkan namanya di papan skor. Skema serangan di sisi kanan dituntaskan penyerang asal Prancis itu dengan tembakan keras yang mengarah ke tiang kanan gawang Villarreal. Real Madrid berbalik unggul 2-1.

Di babak kedua, Villarreal terus menekan. Thierno Barry nyaris mencetak gol lewat sundulan pada menit ke-49, tetapi bola melambung tipis di atas mistar gawang.

Pemain pengganti Arda Guler juga nyaris memperlebar keunggulan Real Madrid pada menit ke-87. Sayang tembakannya masih melambung di atas mistar.

Real Madrid akhirnya mampu menjaga keunggulan 2-1 hingga laga usai. (ant/saf/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Belakang Suroboyo Bus

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Surabaya
Minggu, 16 Maret 2025
31o
Kurs