Kamis, 13 Maret 2025

Indra Sjafri Siapkan Jens Raven untuk Turun di Laga Timnas U-20 Lawan Suriah

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Jens Raven pemain Timnas Indonesia U-20 saat mengikuti latihan bersama di Lapangan THOR Surabaya, Minggu (26/1/2025). Foto: Risky suarasurabaya.net

Jens Raven striker Timnas Indonesia U-20 belum bisa turun dalam laga melawan Yordania di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jumat (24/1/2025) malam.

Di laga pertama lawan Yordania, Jens masih belum diizinkan oleh tim medis untuk turun karena kondisinya belum 100 persen. Atas rekomendasi itu, Indra Sjafri Pelatih Timnas Indonesia U-20 menyimpan terlebih dahulu Jens Raven.

Tetapi saat ini, Indra memastikan, pemain yang membela Dordrecht klub di Liga Belanda itu, akan diturunkan saat menghadapi Suriah besok, Senin (27/1/2025)

“Jens juga siap main,” katanya kepada awak media di sela official training di Lapangan THOR, Surabaya, Minggu (26/1/2025).

Meskipun sudah disiapkan untuk turun dalam laga kedua U-20 Challenge Series, Indra Sjafri mengungkapkan bahwa kemungkinan Jens tidak bisa tampil penuh sepanjang pertandingan.

“Mungkin besok kami maintenance dulu, atau tidak main 2 x 45 menit,” ucapnya.

Selain Jens, ia mengatakan bahwa pemain lain seperti Mufli Hidayat dan Alfharezzi Buffon juga tengah disiapkan untuk tampil melawan Suriah.

“Kedua pemain tersebut besok coba kita mainkan,” ujarnya.

Mini turnamen U-20 Challenge Series ini akan ia maksimalkan sebaiknya mungkin untuk melihat kemampuan anak asuhnya dalam bertanding. Apalagi, negara perserta laga uji coba ini juga ada yang lolos Piala Asia.

“Uji coba ini benar-benar kita manfaatkan untuk mengukur kekuatan peserta Piala Asia, di mana Jordan dan Suriah adalah tim yang lolos ke Piala Asia,” katanya.

“Dan lebih khusus lagi, Suriah ini draw dengan Uzbekistan, berarti kan kita nampak bayangan nanti kekuatannya dari sekarang,” pungkasnya. (ris/saf/ham)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Surabaya
Kamis, 13 Maret 2025
26o
Kurs