Minggu, 19 Januari 2025

Wakil Tuan Rumah Berburu Gelar Juara dan Tiket Olimpiade di Indonesia Masters 2024

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti pasangan ganda putri Indonesia saat berlaga di semifinal Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 di Denmark, Sabtu (26/8/2023). Foto: Humas PBSI

Turnamen bulu tangkis Daihatsu Indonesia Masters 2024 akan digelar di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada 23-28 Januari 2024.

Perhelatan Indonesia Masters 2024 begitu spesial. Sebab turnamen level Super 500 tersebut digunakan sebagai ajang kualifikasi menuju Olimpiade 2024 di Paris, Prancis.

Dengan demikian, akan banyak pemain top dunia yang hadir di Jakarta untuk memperebutkan total hadiah kurang lebih Rp6,3 miliar tersebut.

“Persiapan menyangkut arena kejuaraan di Istora sudah beres semua. Tinggal detail-detail kecil yang perlu dirapikan untuk menyambut para pemain dan penonton,” ujar Armand Darmadji Ketua Panitia Pelaksana dalam keterangan resminya, Senin (22/1/2024).

Menurut Armand, sebanyak 278 pemain dari 29 negara hadir dalam Indonesia Masters 2024. Tak terkecuali dari tuan rumah Indonesia yang menurunkan seluruh pemain terbaiknya.

Sebut saja Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Chico Aura Dwi Wardoyo, Gregoria Mariska Tunjung, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Selain itu juga ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, serta Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

“Persiapan kami sudah cukup baik. Kami berharap bisa masuk final dan menjadi juara di sini untuk bisa mengamankan poin menuju Olimpiade Paris 2024 mendatang,” ungkap Apriyani Rahayu. (saf/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs