Indra Sjafri Juru Taktik Timnas U-19 Indonesia menyiapkan dua skenario untuk menghadapi Timor Leste dalam laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 2024, di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Selasa (23/7/2024).
Antisipasi pertama untuk meladeni permainan terbuka. Kedua, untuk menghadapi kemungkinan strategi deep defending yang diterapkan Timnas Timor Leste.
“Apakah dia (Timor Leste) melayani kami dengan pertandingan terbuka, karena dia perlu menang. Atau mereka realistis seperti Kamboja kemarin melayani kami dengan main defending. Hari ini, kami bikin respons atau sesi latihan supaya besok lebih mencair,” katanya selepas sesi latihan, di Lapangan THOR Surabaya, Senin (22/7/2024).
Dari pengalaman bermain menghadapi Kamboja, dia memastikan anak asuhnya saat ini sudah lebih percaya diri kalau lawannya menggunakan strategi deep defending.
“Hari ini, kami melakukan persiapan untuk itu,” tuturnya.
Indra melanjutkan, permainan sepak bola Timnas Timor Leste mulai berkembang, khususnya untuk tim kelompok umur.
“Tim-tim usia muda hampir semuanya sudah merata,” ucapnya.
Oleh karena itu, dia menjamin pasukannya akan mewaspadai semua pemain Timor Leste tanpa terkecuali.
“Yang penting game plan kami berjalan sesuai dengan rencana. Kalau mentok, pemain harus kami pandu bagaimana mengatasi itu,” tuturnya.
Seperti diketahui, Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 dengan raihan enam poin. Sedangkan Timor Leste berada di bawahnya dengan koleksi tiga poin.(ris/saf/rid)