Minggu, 19 Januari 2025

Tim Futsal Jatim Pesta Gol dalam Laga Perdana di Liga Futsal Nusantara 2024

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Tim futsal Jatim proyeksi PON 2024, tampil di Liga Futsal Nusantara Jatim 2024 dengan mengusung nama GBK Surabaya. Foto: Istimewa

Mengusung nama GBK Surabaya, tim futsal Jawa Timur (Jatim) meraih kemenangan dalam pertandingan pertamanya di Liga Futsal Nusantara Jatim 2024.

Anak asuh Ambar Supriyanto tersebut menaklukkan Sianida FC Situbondo dengan skor 14-0 pada Kamis (13/6/2024) siang di King Futsal Pasuruan.

BACA JUGA: Tim Futsal Jatim Proyeksi PON Ikut Liga Nusantara untuk Tingkatkan Jam Terbang

M. Zacky Nurdiansyah mencetak hat-trick di laga ini. Kemudian Rio Bintang Pramudika, M. Alex Sandro, serta M. Fathur Rohim masing-masing mengemas dua gol.

Sedangkan Fahri Maulidi Rochman, Arya Radja Tri Sentanu, Sandy Kusuma Triandy, dan Zidan Kurnia Hidayat masing-masing mengemas satu gol. Satu lainnya dari aksi bunuh diri pemain Sianida FC, yakni Angga Mahardika.

“Secara hasil memang kami menang. Namun secara permainan masih jauh dari harapan. Sebab masih ada error. Saya harap anak-anak tampil lebih baik di match berikutnya,” tutur Ambar Supriyanto head coach tim futsal Jatim.

Sementara itu, pada pertandingan lainnya, tuan rumah Maha FC Pasuruan mengalahkan Warok FC Ponorogo dengan skor 2-1. Achmad Mido Hossem mencatat brace di laga ini. (saf/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs