Sabtu, 18 Januari 2025

Setelah Raih Emas di Olimpiade, Rizki Juniansyah Siap Berlaga di PON 2024

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Kemenangan Rizki Juniansyah atlet angkat beban Indonesia dalam Olimpiade Paris 2024. Foto: NOC Indonesia/Naif Muhammad Al’as/Canon Indonesia.

Rizki Juniansyah peraih medali emas angkat besi Olimpiade Paris 2024 memastikan dirinya bakal belaga di PON XXI 2024 di kelas 89 kilogram.

“Nanti (di PON) saya akan turun pada kelas 89,” ujar Rizki Juniansyah dilansir dari Antara pada Rabu (28/8/2024).

Rizki menjelaskan, sebelumnya ia ditugaskan untuk berlaga di PON pada kelas +81 sesuai dengan kelas yang diikuti pada pra-PON.

Namun, lanjut dia, kelas +81 itu akan dimainkan Triyatno yang merupakan kakak ipar dari Rizki sehingga keduanya saling bertukar kelas bertanding.

“Kenapa begitu? Karena mencari peluang yang lebih besar. Mas Triyatno berpeluang mendapatkan medali emas di kelas +81 dan kalau saya sih bebas mau di kelas manapun,” ujarnya.

Ia mengatakan pada kelas 89 kg yang akan diikuti juga terdapat lawan berat yang akan dihadapi yaitu atlet tuan rumah.

Oleh sebab itu, atlet angkat besi (lifter) berusia 21 tahun itu mengaku, telah menjalani latihan yang intensif untuk berlaga pada pesta olahraga nasional empat tahunan itu.

Rizki mengatakan, meskipun ia baru saja meraih medali emas pada ajang kompetisi olahraga tertinggi dunia di Paris, namun ia tetap menganggap PON merupakan ajang yang paling bergengsi untuk olahraga nasional.

“PON ini adalah kejuaraan nasional yang harus dihargai dan saya akan membawa nama Banten sehingga harus tampil maksimal mengingat lawan-lawan juga cukup diperhitungkan,” ujarnya. (ant/saf/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs