Jumat, 22 November 2024

Persebaya Rekrut Gilson Costa Mantan Gelandang Timnas Portugal

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Tangkap layar ketika Gilson Costa diperkenalkan sebagai pemain asing baru Persebaya Surabaya. Foto: Persebaya

Persebaya Surabaya resmi memperkenalkan Gilson Costa gelandang berkebangsaan Portugal, sebagai pemain baru untuk mengarungi kompetisi musim 2024/2025.

Pemain yang pernah merumput bersama Benfica B tersebut, telah mengikuti latihan perdana Persebaya di Lapangan Thor Surabaya pada Sabtu (15/6/2024).

Gilson mengatakan, dirinya sudah berkomunikasi dengan Flavio Silva rekan setim di Persebaya yang juga berasal dari Portugal. soal sepak bola Indonesia. Tujuannya agar mempercepat adaptasi.

“Saya sudah tidak sabar untuk segera bermain di depan Bonek di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya,” katanya dalam keterangan Persebaya.

Untuk menatap kompetisi musim depan, Gilson sudah melakukan menyelesaikan rangkaian tes medis maupun fisik, baik di rumah sakit maupun di Laboratorium Sport Science and Fitness Universitas Negeri Surabaya (Unesa).

Dalam karirnya di dunia sepakbola, Gilson pernah merasakan tampil bersama Tim Nasional (Portugal) U-19 dan U-20 pada tahun 2014-2016.

Saat berseragam Portugal, Gilson bermain bersama Flavio Silva pernyerang anyar Bajul Ijo, julukan Persebaya Surabaya.

Sedangkan di klub, Gilson jpernah bermain untuk Benfica ketika usianya masih menginjak 15 tahun. Pemain kelahirannya 1997 itu merupakan lulusan akademi Sporting Lisbon

Setelah itu, ia mencatatkan penampilan bersama beberapa klub lain seperti Benfica B, Arouca, Boavista, Estoril Praia, Doxa Katokopias, Al-Nahda, FK Aksu, dan terakhir ia membela Nehmah SC klub asal Lebanon. (ris/saf/iss)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
34o
Kurs