Kamis, 19 September 2024

Persebaya Kritik Wasit Liga 1, Dinilai Terlalu Lama Cek VAR

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Persebaya Surabaya sukses mengalahkan PSS Sleman dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (11/8/2024) malam. Foto: Risky suarasurabaya.net

Paul Munster head coach Persebaya mengaku kecewa dengan kinerja wasit Liga 1 yang terlalu lama mengecek Video Assistant Referee (VAR) dalam laga melawan PSS Sleman, Minggu (11/8/2024) malam.

“Sangat lama, kami pikir butuh beberapa menit. Untuk memutuskan 15 menit, terlalu panjang,” kata pelatih berpaspor Irlandia Utara tersebut.

Paul Munster mengatakan, pengecekan VAR dalam kompetisi Liga 1 saat ini seharusnya bisa dilakukan lebih cepat, agar tidak memakan banyak waktu pertandingan.

“Tidak perlu banyak, lakukan, luangkan waktu 2-3 menit sebentar,” imbuhnya.

Paul Munster sempat melakukan protes kepada wasit saat momen pengecekan VAR tersebut, karena laga berhenti cukup lama. Tetapi, ia justru diberi hukuman kartu kuning oleh wasit.

“Semua orang frustrasi. Para pemain, para pendukung, itu bukan perasaan yang baik ketika penonton menonton juga dan itu adalah waktu yang lama menunggu,” sambungnya.

Menurutnya, laga yang terlalu lama berhenti kurang baik untuk pemain dan ritme permainan dalam sebuah pertandingan.

“Ketika sudah lama berdiri di lapangan, maka waktu mendapatkan bola dan memulai lagi, para pemain perlu kembali ke tuntutan fisik yang tinggi, terkadang itu sulit,” ucapnya.

Seperti diketahui, pengecekan VAR tersebut terjadi pada menit ke-58 untuk memastikan terjadi pelanggaran atau tidak, karena bola dengan cepat sempat terlihat menyentuh tangan dari Hokky Caraka di kotak penalti PSS Sleman.

Setelah pengecekan panjang dilakukan, Steven Yubel Poli wasit yang memimpin jalannya pertandingan, memutuskan tidak terjadi pelanggaran.

Meski geram dengan lamanya wasit menentukan hasil VAR, Paul Munster tetap bersyukur karena Persebaya bisa meraih kemenangan perdana dengan clean sheet dalam laga perdana melawan PSS Sleman.

Persebaya dijadwalkan melakoni pertandingan kedua dengan melawan Malut United pada Jumat (16/8/2024) mendatang. (ris/saf/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Pabrik Plastik di Kedamean Gresik

Kecelakaan Mobil Box di KM 12 Tol Waru-Gunungsari

Pipa PDAM Bocor, Lalu Lintas di Jalan Wonokromo Macet

Surabaya
Kamis, 19 September 2024
27o
Kurs