Sabtu, 18 Januari 2025

Persebaya Akan Tetap Latihan di Hari Pemilu

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Para pemain Persebaya saat menjalani latihan di Lapangan ABC Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Foto: Persebaya Para pemain Persebaya saat menjalani latihan di Lapangan ABC Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Foto: Persebaya

Persebaya Surabaya akan tetap menggelar latihan seperti biasa di hari Pemilihan Umum (Pemilu) pada Kamis (14/2/2024) besok.

“Kami tetap latihan karena kami profesional, dan kami harus melakukan pekerjaan yang harusnya memang dilakukan,” kata Paul Munster Pelatih Persebaya.

Paul Munster mengatakan, dirinya dan para pemain Persebaya sepakat bahwa latihan harus tetap dilakukan untuk meningkatkan performa tim saat ini.

“Tidak ada yang mau off, para pemain ingin berlatih, saya juga ingin berlatih. Kami sama-sama ingin melakukan hal yang lebih baik lagi,” ucapnya.

Paul Munster ingin memaksimalkan waktu jeda yang dimiliki oleh Persebaya sebelum kembali menjalani pertandingan lanjutan Liga 1.

Dalam sesi latihan, pelatih berpaspor Irlandia Utara itu terus berupaya melakukan evaluasi terkait catatan-catatan di pertandingan sebelumnya.

Salah satu yang menjadi sorotan adalah finishing. Meskipun di laga terakhir Persebaya berhasil memetik tiga poin, tetapi ia mengaku penyelesaian akhir harus terus diasah untuk mendapatkan hasil yang terbaik di lapangan.

“Ini memang bagian evaluasi dari laga sebelumnya. Tapi beginilah cara saya melatih. Biasanya di akhir latihan para pemain sudah mulai lelah, di situ saya lakukan sesi finishing. Tidak kepada semua pemain. Hanya beberapa saja. Karena saat pemain lelah, pemain pasti semangat lagi jika diminta mencetak gol,” jelasnya.

Sejauh ini, ia juga merasa senang dengan perkembangan pemain yang terus menunjukkan progres positif, terutama kondisi fisik yang terus terjaga dan semangat untuk meraih kemenangan.

Seperti diketahui, tim berjuluk Bajol Ijo itu baru akan bertanding dengan status away menghadapi Persita Tangerang, pada Jumat (23/2/2024) mendatang.(ris/azw/iss/faz)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs