Minggu, 19 Januari 2025

Jay Idzes Bakal Absen Bela Timnas Indonesia Lawan Irak

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Selebrasi Jay Idzes setelah menjebol gawang Vietnam. Timnas Indonesia menang 3-0 atas Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2023). Foto: PSSI

Jay Idzes belum tampak dalam sesi latihan perdana Timnas Indonesia di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta pada Selasa (28/5/2024) sore. Bek Venezia ini disebut akan absen melawan Irak.

Timnas Indonesia mulai memanaskan mesin jelang dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak dan Filipina pada 6 dan 11 Juni mendatang.

Dalam sesi latihan Selasa sore, tercatat ada empat pemain yang belum tampak. Mereka adalah Pratama Arhan (Suwon FC), Jordi Amat (Johor Darul Ta’zim), Justin Hubner (Cerezo Osaka), dan Jay Idzes (Venezia).

Untuk Jay Idzes, ia belum bergabung karena membela Venezia dalam final play-off promosi Serie-A Italia melawan Cremonese pada 31 Mei dan 3 Juni.

“Jadi Jay Idzes baru akan sampai di Indonesia pada 5 Juni. Untuk pertandingan lawan Irak pada 6 Juni, Jay tidak akan bermain,” kata Shin Tae-yong dalam laman resmi PSSI.

Shin Tae-yong ketika memimpin sesi latihan Timnas Indonesia di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta pada Selasa (28/5/2024) sore. Foto: PSSI

Pelatih asal Korea Selatan itu menambahkan, Justin Hubner baru datang ke Indonesia setelah bermain di J-League pada 2 Juni. Sedangkan Jordi Amat bergabung pada 31 Mei

“Untuk Arhan, karena pertandingan terakhir di K-League dia dapat kartu merah dan hari ini baru ada keputusan dia dapat sanksi dilarang bermain dua pertandingan, atau sama sekali tidak ada sanksi, jadi bisa saja besok atau lusa dia berangkat dari Korea Selatan ke Indonesia,” jelas Shin Tae-yong.

Sebelum menghadapi Irak dan Filipina, skuad Garuda akan melaksanakan uji coba melawan Tanzania di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta pada Minggu (2/6/2024) nanti. (saf/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
30o
Kurs