Antusiasme luar biasa ditunjukkan oleh pecinta basket di Surabaya dan sekitarnya untuk menyaksikan final liga basket SMA bergengsi tanah air, Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North (Seri Surabaya).
Pertandingan puncak yang berlangsung di DBL Arena, Jumat (4/10/2024) besok, tiket tribun seharga Rp100 ribu terjual habis hanya dalam hitungan menit, termasuk kategori VIP seharga Rp600 ribu.
Seperti konser, pembelian tiket secara online lewat aplikasi DBL Play Rabu (2/10/2024) siang pukul 12.00, langsung diserbu penggemar dan habis kurang dari tujuh menit.
Pada final kali ini, dua kategori putra dan putri diisi oleh tim dari sekolah yang sama, yakni SMA Gloria 1 Surabaya dan SMA St. Louis 1 Surabaya. Oleh karena itu, diberlakukan tiket terusan atau one day pass.
Tingginya minat membuat sistem penjualan tiket sempat mengalami kendala. Setelah tiket dinyatakan habis, banyak penggemar beralih ke media sosial untuk mencari tiket.
Astrid Septiana Putri, Senior Manager Sports Entertainment Event DBL Indonesia, mengapresiasi antusiasme besar penggemar dan meminta maaf atas keterbatasan kapasitas venue.
“Tiket sudah terjual habis dalam hitungan menit. Kami menghimbau untuk tidak membeli dari sumber tidak resmi, terutama jika harga yang ditawarkan tidak wajar. Hati-hati terhadap potensi penipuan,” ujar Astrid, dalam keterangannya yang diterima, Kamis (3/10/2024).
Dia mengatakan, yang tidak kebagian tiket, keseruan final masih bisa disaksikan secara gratis melalui live streaming di YouTube Kopi Good Day.
Final ini menciptakan peluang bagi kedua sekolah untuk meraih gelar juara di kategori putra dan putri. Namun, gelar bisa terbagi, mengingat tim putra SMA St. Louis 1 Surabaya mengejar gelar keenam beruntun, sedangkan tim putri SMA Gloria 1 Surabaya berambisi mengamankan gelar kelima beruntun mereka.
Laga dari sektor putri akan dimulai pukul 15.00 WIB, di mana SMA St. Louis 1 Surabaya berhadapan dengan SMA Gloria 1 Surabaya. Sementara final putra yang berlangsung pukul 18.00 WIB akan mempertemukan kembali dua sekolah unggulan ini, dengan SMA Gloria 1 Surabaya berpeluang melakukan revans atas SMA St. Louis 1 Surabaya. (saf/bil/ham)